Anak Muda Wajib Coba! Ini Trik untuk Membantumu Membaca Lebih Banyak Buku

25 November 2022 12:22 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi perempuan membaca buku. Foto: Nattakorn_Maneerat/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perempuan membaca buku. Foto: Nattakorn_Maneerat/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Membaca buku adalah salah satu metode terbaik untuk mendapatkan pengetahuan dan mempelajari hal-hal baru. Terkadang satu buku memberikan pengalaman penulis selama puluhan tahun.
ADVERTISEMENT
Tapi bagi yang tidak terbiasa, menghabiskan waktu berjam-jam untuk membaca buku mungkin akan terasa berat. Tapi jangan khawatir, berikut ini ada lima trik yang bisa membantumu membaca lebih banyak buku. Yuk, simak selengkapnya berikut ya.

Ubah kebiasaan melihat media sosial dengan membaca buku

Ilustrasi membaca buku. Foto: Shutter Stock
Kebanyakan orang menghabiskan sekitar dua setengah jam sehari di media sosial dan aktivitas hiburan. Kamu dapat menggunakan waktu ini untuk membaca buku. Katakan pada diri sendiri bahwa kamu hanya akan membaca selama lima menit untuk memudahkanmu memilih buku daripada kegiatan lain yang menggoda.

Membuat log buku dan daftar bacaan

com-Ilustrasi membuat catatan. Foto: Shutterstock
Mengukur jumlah buku yang telah kamu baca dapat menciptakan efek pemenuhan psikologis dan mendorongmu untuk membaca lebih banyak. Buatlah daftar buku untuk dibaca terlebih dahulu. Kamu dapat memmbuat log ini di buku catatan, program komputer, atau di situs web seperti Goodreads.com.
ADVERTISEMENT

Bergabunglah dengan klub buku

Ilustrasi komunitas. Foto: Thinkstock
Bergabunglah dengan tantangan membaca seperti Goodreads. Setelah kamu bergabung dengan komunitas atau klub membaca dan menetapkan tujuan membacamu, itu akan menunjukkan apakah kamu berada di jalur yang tepat untuk mencapai tujuanmu. Mendaftar untuk tantangan membaca atau klub buku akan berdampak signifikan pada bacaanmu, lho.

Dengarkan buku audio

Ilustrasi belajar online sambil mendengarkan musik. Foto: Shutterstock
Buku audio adalah metode yang menarik untuk membaca buku. Memang mendengarkan buku tidak memberikan perasaan yang sama seperti membaca buku fisik. Namun tidak ada pengganti buku fisik, tetapi mendengarkan buku lebih baik daripada tidak membaca sama sekali.

Gabungkan durasi dan genre

Ilustrasi membaca di toko buku. Foto: Shutterstock
Menggabungkan genre akan membuat bacaanmu tetap menarik. Buku nonfiksi adalah sumber pengetahuan yang bagus tetapi membutuhkan pemikiran dan energi, sedangkan buku fiksi dapat memulihkan energi dan membuatmu merasa rileks. Kamu perlu untuk membiasakan diri membaca lebih banyak buku selama sisa tahun ini dan seterusnya.
ADVERTISEMENT
Laporan Mutiara Oktaviana