Boyzlife Hampir Batal Tampil di JGTC 2018

2 Desember 2018 21:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
ADVERTISEMENT
Keith Duffy dari Boyzone, dan mantan anggota Westlife, Brian McFadden, yang kini tergabung dalam duo Boyzlife, turut memeriahkan gelaran musik Jazz Goes To Campus (JGTC) 2018. Duffy mengaku bersyukur bisa tampil di JGTC ke-41, karena Boyzlife hampir gagal datang ke Indonesia.
ADVERTISEMENT
Di atas panggung, Duffy menuturkan bahwa rekannya, McFadden, sempat mengalami masalah di bandara. Sebabnya adalah, paspor McFadden yang disimpan di kantong celananya rusak.
“Karena bokongku terlalu besar. Ha..ha..ha...,” canda McFadden, di acara yang digelar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Indonesia, Minggu (2/12) itu.
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
Cowok asal Irlandia itu akhirnya harus berangkat ke Jakarta dengan penerbangan berbeda. “Jadi kemarin malam kami baru saja tampil di Bangkok. Lalu aku berangkat lebih dulu dan sampai di Jakarta tepat waktu. Kami bersyukur bisa ada di sini,” ujar Duffy.
Mengentak panggung dengan lagu ‘When You’re Looking Like That’, penampilan Boyzlife disambut meriah oleh penonton yang telah memadati area depan panggung. Di tengah aksi panggungnya, Duffy sempat mengenang momen saat ia menjadi seorang ayah.
ADVERTISEMENT
“Enggak lama setelah Boyzone terbentuk pada 1993, kami merilis lagu yang sangat populer di Inggris. Tapi yang paling berkesan setelah rilis lagu itu aku menjadi seorang ayah,” tuturnya sebelum menyanyikan ‘Father & Son’.
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
Boyzlife juga membawakan sejumlah hits dari Westlife dan Boyzone, seperti ‘Swear It Again’, ‘I Love The Way You Love Me’, ‘My Love’, dan ‘Flying Without Wings’. Di akhir penampilannya, Duffy dan McFadden mengejutkan penonton dengan berpura-pura turun panggung, sebelum menutup penampilannya secara apik dengan hits ‘If I Let You Go’ dan ‘Uptown Girl’.
Berikut beberapa potret aksi mereka di atas panggung:
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Boyzlife di Jazz Goes To Campus 2018 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)