Curhat Pelajar tentang USBN Hari Pertama: Mata Pelajaran Agama Susah

19 Maret 2018 18:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para siswa setelah USBN hari pertama selesai (Foto: Elsa Toruan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Para siswa setelah USBN hari pertama selesai (Foto: Elsa Toruan/kumparan)
ADVERTISEMENT
Senin (19/3) pagi, Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) digelar serentak di seluruh Indonesia. Berdasarkan data dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), sebanyak 2 juta pelajar SMA/MA mengikuti USBN pada hari ini.
ADVERTISEMENT
Pada USBN di hari pertama, para siswa harus mengerjakan masing-masing sebanyak 45 soal untuk mata pelajaran Pendidikan Agama dan Bahasa Indonesia. Sebanya 90% soal pilihan ganda dan 10% uraian pun harus dikerjakan oleh para siswa selama 2 jam untuk satu mata pelajaran.
kumparan (kumparan.com) pun menyambangi beberapa sekolah di Jakarta dan bertanya kepada para siswa tentang hari pertama USBN yang mereka jalani.
“Huh, cukup capek. Ada 45 soal tadi. 40 soal itu pilihan ganda dan 5 uraian,” tutur Talia, salah seorang siswi SMA Suluh, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Talia juga mengatakan kalau Pendidikan Agama merupakan salah satu mata pelajaran yang paling sulit baginya. Menurutnya, ada beberapa pertanyaan yang enggak bisa dia jawab. Bukan hanya Talia, beberapa siswa lainnya pun turut membenarkan bahwa Agama menjadi mata pelajaran yang menurut siswa paling sulit pada hari pertama ini.
ADVERTISEMENT
“Agama tadi soalnya lumayan susah banget. Banyak enggak tahu jawabannya,” tambah Fira, siswi SMA Bunda Kandung, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Saat ditanya soal pengawas, para murid langsung mengatakan bahwa pengawasan yang dilakukan dalam kelas sangat ketat.
“Pengawasnya ada dua orang. Ketat banget ngawasinnya, sampai kami enggak bisa nyontek,” tambah Fira sambil tertawa.
USBN yang dijalani oleh para pelajar ini akan berlangsung hingga Jumat (23/3) mendatang. Sebanyak 21.143 sekolah SMA/MA menggelar USBN secara serentak sejak pagi tadi. Well, semoga sukses, ya, guys.