Hampir Tertimpa Rak Besi, Bocah Perempuan Ini Diselamatkan Robot

11 Juli 2017 6:33 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Robot selamatkan bocah. (Foto: Junkin Media/YouTube)
zoom-in-whitePerbesar
Robot selamatkan bocah. (Foto: Junkin Media/YouTube)
ADVERTISEMENT
Sebuah kejadian unik terekam kamera CCTV di kampus Perm Polytechnic University, Rusia pada Kamis (6/7) lalu.
ADVERTISEMENT
Awalnya, terlihat seorang bocah perempuan tengah bermain-main di area kampus. Entah ada hal apa yang menarik, bocah tersebut tiba-tiba berlari ke arah sebuah rak dan berusaha memanjatnya.
Namun aksinya tak berjalan lama, rak besi tak mampu menopang beban sang bocah sehingga kemudian oleng dan bergerak jatuh ke depan.
Untungnya nasib tragis tertimpa rak besi dapat dihindari sang bocah. Robot pintar yang tengah dipamerkan persis di depan rak tiba-tiba bergerak dan menahan rak sebelum menimpa sang bocah.
Sang bocah yang sempat terdiam tercengang, kemudian lari meninggalkan robot penyelamatnya.
Meski terlihat heroik, aksi robot pintar yang dikenal dengan nama Promobot ini mendapat keraguan dari netizen.
Ada yang menyebut aksi ini direkayasa, di mana ada orang yang menggerakkan robot dari jauh. Selain itu, pembatas di sekitar lokasi terlihat sengaja direnggangkan untuk dilewati sang bocah.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Daily Mail, tudingan itu dibantah salah satu pencipta Promobot, Oleg Kivokurtsev. Ia mengatakan bahwa Promobot bergerak tanpa dikendalikan siapapun.
Promobot tengah disiapkan untuk menyapa para tamu pada acara kelulusan di kampus tersebut untuk memperlihatkan kemajuan teknologi yang telah dicapai di bidang robotik.
Meski begitu, ia menyebut bahwa sebenarnya sang robot tidak pernah diprogram khusus untuk melakukan aksi penyelamatan, seperti yang terekam dalam video.
"Bocah perempuan itu tengah bermain dan menarik rak besi, Promobot mencegahnya dari terluka. Sang robot tidak diprogram untuk itu," ujar Oleg Kivokurtsev.
Bagaimana menurutmu? Apakah kejadian ini direkayasa?