Jaga Kebersamaan Keluarga, Ini Persiapan Lebaran yang Perlu Dipenuhi

7 Mei 2021 15:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi silaturahmi saat Lebaran. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi silaturahmi saat Lebaran. Foto: Shutterstock
Lebaran tinggal menghitung hari. Meski banyak kegiatan Lebaran yang serba dibatasi dan dilakukan di rumah saja, tentu tidak ada salahnya untuk kita mempersiapkan berbagai kebutuhan agar tak menghilangkan esensi Lebaran bersama keluarga inti.
Lantas apa saja persiapannya?

1. Bersih-bersih hingga mengecat rumah

Ilustrasi bersih-bersih rumah. Foto: Shutterstock
Bersih-bersih hingga mengecat rumah merupakan tradisi yang biasa dilakukan masyarakat Indonesia menjelang Lebaran. Rumah yang terlihat rapi, bersih, dengan warna cat terang bisa meningkatkan suasana Lebaran jadi lebih fresh dan nyaman. Sehingga suasana Lebaran di rumah akan lebih terasa hidup walaupun harus di rumah saja.

2. Lengkapi dengan furniture baru

Ilustrasi membeli furniture baru. Foto: Shutterstock
Selain bersih-bersih dan mengecat rumah, kamu juga bisa menciptakan suasana baru dengan furniture baru. Misalnya, sofa, meja tamu, hingga bufet TV yang bisa menambah keindahan dan kenyamanan di rumah. Untuk lebih menonjolkan suasana rumah, tak ada salahnya juga untuk menambah beberapa dekorasi rumah seperti kaligrafi.

3. Belanja bahan makanan

Ilustrasi belanja bahan makanan. Foto: Shutterstock
Belanja bahan makanan untuk memasak merupakan persiapan Lebaran yang penting dilakukan. Apalagi kamu juga harus menyiapkan aneka menu khas Lebaran untuk keluarga seperti sayur ketupat, opor ayam, semur, atau rendang daging. Karenanya, kamu tak boleh menunda belanja agar tidak kehabisan stok bahan makanan untuk diolah.

4. Tak lengkap tanpa kue Lebaran

Ilustrasi membuat kue Lebaran. Foto: Shutterstock
Selain makanan berat, kue Lebaran juga sama pentingnya. Nastar, putri salju, kue cokelat, dan kastengel, menjadi beberapa contoh kue kering yang tidak pernah absen saat Lebaran. Kamu bisa membuat kue-kue ini sendiri atau memesannya di toko-toko kue terdekat.

5. Tetap kompak dengan baju senada

Ilustrasi menggunakan baju senada dengan keluarga. Foto: Shutterstock
Persiapan terakhir agar Lebaran di rumah bersama keluarga inti tetap menyenangkan adalah menyiapkan pakaian keluarga couple. Apalagi kini banyak pilihan pakaian keluarga dengan warna yang sama namun untuk model bisa disesuaikan dengan selera masing-masing.
Itulah beberapa persiapan menyambut Lebaran di rumah saja agar tetap memiliki makna yang mendalam dan terjaga esensinya. Menyambut Lebaran memang membutuhkan banyak pengeluaran. Tapi tak perlu khawatir, BRI menawarkan promo BRIguna Ramadan untuk mewujudkan mimpi kamu di bulan Ramadan ini.
Kredit BRIguna BRI cocok untuk untuk calon peminjam yang sudah memiliki sumber pendapatan tetap seperti karyawan swasta atau pegawai negeri sipil (PNS) yang sudah memiliki rekening gaji atau payroll di BRI. Cicilan nantinya langsung dipotong saat gaji masuk ke rekening karyawan peminjam.
Kredit BRIguna. Foto: dok. BRI
Kredit BRIguna BRI menyediakan fasilitas kredit dengan biaya admin dan provisi ringan, memiliki jangka waktu cicilan yang jauh lebih panjang sampai dengan 15 tahun, dan suku bunganya spesial mulai dari 0,92 persen efektif per bulan. Tak hanya itu, prosesnya juga cepat dan mudah karena bisa melalui BRISPOT yang dapat di didownload melalui smartphone kamu di sini.
Segera gunakan BRI sebagai rekening gajianmu sekarang dan dapatkan kemudahan pengajuan kredit BRIguna melalui BRISPOT. Program ini berlaku sampai tanggal 30 Juni 2021. Info lebih lanjut kunjungi tautan ini.
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan BRI