Perhatikan 5 Hal Ini Jika Terima Proyek Klien Luar Negeri

2 Juli 2019 13:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrassi freelance. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrassi freelance. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Kini, pekerjaan enggak hanya sekadar jadi pekerja kantoran atau wirausahawan. Majunya teknologi sekarang dimanfaatkan sebagian orang untuk bekerja secara lepas tanpa aturan yang mengikat atau yang biasa disebut freelance.
ADVERTISEMENT
Nah, bagi kamu yang sudah biasa mengambil kerja freelance dan klien kamu sampai mencakup orang-orang luar negeri, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan sebelum menerima proyek, nih. Apa saja ya? Disimak, yuk, poin-poin di bawah ini!
Setiap negara memiliki aturannya tersendiri mengenai perputaran uang, termasuk valuta asing. Nah, kalau klienmu berasal dari luar negeri dan akan membayar dengan mata uang negaranya, bisa jadi, uang pembayaran sebelum sampai ke tanganmu akan menemui jalan yang enggak mudah. Misalnya, dari pengiriman uang itu, kamu dikenakan biaya tambahan, atau keterlambatan karena jam operasional bank.
Orang Amerika cenderung menginginkan penjelasan tentang contoh dari proyek yang pernah kamu kerjakan dan hasilnya. Sedangkan orang-orang Eropa seperti Jerman, Spanyol, dan lain sebagainya, lebih mementingkan proses pengerjaan proyek dan prinsip yang kamu miliki dalam mengerjakan proyek tersebut. Apakah kamu pernah mendapat salah satu atau kedua jenis klien berbeda benua dan kultur seperti ini?
ADVERTISEMENT
Misalnya, klienmu adalah orang Amerika yang menginginkan rapat di pukul 12 siang waktu setempat, sedangkan kamu yang berada di Indonesia sedang asyik-asyiknya terlelap. Atau, ketika kamu mengucapkan salam pembuka, pastikan bahwa kamu mengetahui sedang jam berapa di belahan dunia sana. Agar enggak terjadi salah konsep tentang waktu.
Tentu saja, beda negara kadang beda bahasa. Terkadang, perbedaan bahasa ini bisa membuat kamu dan klien jadi miskomunikasi dan misinterpretasi. Hindari penggunaan kata slang, idiom, atau bahasa yang berasal dari pop-culture yang sering digunakan di media sosial.
Mungkin saja, tanggal 4 Juli kamu sedang bekerja seperti biasa dan mau menghubungi klienmu untuk rapat, tapi, kamu harus ingat, kalau klienmu merupakan warganegara Amerika Serikat, mereka sedang merayakan hari jadi negaranya. Sama aja halnya seperti kamu yang enggak mau menerima pesan atau email bisnis ketika sedang libur, kan?
ADVERTISEMENT
Bekerja freelance memang punya tantangan tersendiri dan bisa membuatmu menambah koneksi pertemanan dengan mudah dari belahan dunia manapun.
Bagaimana, kamu tertarik enggak, nih, jadi freelancer?
Penulis : Stefanny Tjayadi