Riset: Lagu yang Terus Terngiang di Kepala Bisa Memperkuat Daya Ingat

28 Juni 2021 14:52 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Ilustrasi  mendengarkan musik. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
com-Ilustrasi mendengarkan musik. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Mungkin kamu pernah punya satu lagu yang terus terngiang di kepala. Bisa jadi lagu yang didengar di televisi, media sosial, atau emang dari musisi idolamu.
ADVERTISEMENT
Ternyata, lagu yang nyangkut di kepala itu bisa membantu memperkuat daya ingat, lho.

Lagu Bisa Bantu Memperkuat Daya Ingat

Yap, menurut riset dari University of California, musik yang terngiang-ngiang itu bisa membantu seseorang mengingat salah satu momen dalam hidupnya, seperti saat nongkrong sama teman.
"Ilmuwan sudah tahu bahwa musik bisa membangkitkan kenangan. Inilah salah satu pengaruh emosional dari musik yang paling berharga," kata peneliti dan profesor di jurusan Psikologi, Petr Janata.
Ilustrasi mendengarkan musik. Foto: Pixabay
Untuk mendapat hasil itu, peneliti mengumpulkan 25-31 mahasiswa S1 dan S2 untuk mengikuti tiga jenis eksperimen. Riset dilakukan selama tiga hari dengan jarak beberapa minggu.
Pertama, responden diminta mendengarkan lagu asing. Seminggu kemudian, dia diminta kembali mendengarkan lagu sambil menonton cuplikan film.
ADVERTISEMENT
Kemudian mereka diminta mengingat detail sebanyak mungkin dari film tersebut. Mereka juga ditanyakan tentang ingatannya soal lagu yang diputar dan seberapa sering terngiang di kepala.
Hasilnya, semakin sering didengarkan, semakin akurat ingatan seseorang terhadap lagu tersebut. Selain itu, banyak detail yang bisa diingat responden dari film yang diputar dengan lagu.
"Mungkin kita kerap menganggap lagu tersebut sebagai sesuatu yang mengganggu aja. Tapi riset kami menunjukkan bahwa lagu yang terngiang di kepala bisa membantu kita mengingat sesuatu secara solid," terang peneliti.
So, lagu apa, nih, yang lagi terngiang terus di kepalamu?
Laporan: Afifa Inak