Minta THR ke Followersnya, Influencer asal Malaysia Dihujat Netizen

Konten dari Pengguna
22 Mei 2020 19:30 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Miss Kepo tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kasha. Twitter @ikashafarey7
zoom-in-whitePerbesar
Kasha. Twitter @ikashafarey7
ADVERTISEMENT
Di masa pandemi ini, banyak sekali influencer yang memanfaatkan eksistensi serta followers-nya dalam mengumpulkan donasi untuk disumbangkan kepada orang-orang yang terdampak karena virus corona. Namun, influencer asal Malaysia ini justru malah sebaliknya. Ia memanfaatkan followers-nya di media sosial untuk meraih pundi-pundi demi keuntungan pribadi.
ADVERTISEMENT
Aksi tak terpuji influencer asal Malaysia ini diceritakan oleh pengguna @mrlucaz di jejaring Twitter, pada Sabtu (17/5) lalu. Dalam cuitannya, ia menyebut bahwa influencer bernama Kasha itu meminta para followers-nya sumbangan uang untuk Lebaran. Tak hanya itu, ia juga diketahui memamerkan bukti transfer dari para followers-nya yang telah mengirimkan sejumlah uang.
“Terbukti bahwa pengemis online jadi lebih mudah jika dilakukan perempuan. Sebut saja sebagai ‘duit raya’, sehingga para pria akan berbondong-bondong untuk mentransfer RM 10 (Rp 34 ribu). Kebodohan haha,” cuit @mrlucaz.
Setelah diunggah, cuitan itu pun langsung viral di jejaring Twitter. Hingga kini, cuitan tersebut telah mendapat 9,4 ribu likes, 7,8 ribu retweet, dan ribuan komentar. Kebanyakan komentar dari netizen itu bernada kecaman dan hujatan untuk influencer bernama Kasha tersebut.
ADVERTISEMENT
Sangat memalukan meminta uang seperti itu,” tulis salah satu netizen.
Sikap seperti ini merusak. Tidak malu dengan dirinya sendiri, menjalani gaya hidup mewah dari uang orang lain,” tulis yang lain.
Melihat banyaknya kritikan dan komentar negatif yang datang kepadanya, cuitan sumbangan untuk Hari Raya yang sempat diunggah Kasha di Twitter pun langsung dihapus. Selain itu, dalam jejaring Instagram ia mengunggah sebuah klarifikasi mengenai kabar tersebut.
“Saya memainkan eksistensi akun saya, sama seperti orang lain. Itu rezeki saya. Semua orang melakukan itu (untuk meminta duit raya). Apa yang saya minta pun, saya bagikan dengan orang lain, saya tidak egois (yang kenal saya pasti tahulah seperti apa saya). Ingin melakukannya juga? Lakukannya seperti yang saya lakukan,” tulis Kasha di akun Instagram @ikashafarey_, pada Kamis (21/5) kemarin.
ADVERTISEMENT