Gubernur dan wakil Gubernur Kompak Takbir Akbar di Jakarta Barat

Mochamad Solichin
Tersenyum Dan Bersahaja
Konten dari Pengguna
15 Juni 2018 0:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Mochamad Solichin tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Gubernur dan wakil Gubernur Kompak Takbir Akbar di Jakarta Barat
ADVERTISEMENT
 
Jakarta Barat,
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Ph.D bersama wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno, BBA, MBA merayakan malam takbiran menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah yang jatuh pada Jumat besok, 15 Juni 2018 masing-masing di tiga tempat dan berkumpul di Kawasa Sentra Primer Barat, Puri Indah, Kecamatan Kembangan, Kota Jakarta Barat Kamis malam (15/06/2018).
Dimulai dari Jakarta Selatan, Gubernur Anies Baswedan merayakan takbiran di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Selatan, kemudian dilanjutkan menuju ke Masjid Jami Al Islam, Jalan KS.Tubun, Kelurahan Petamburan, Kecamatan Tanah Abang, Jakartarta Pusat, hingga akhirnya Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengakhiri rangkaian takbir akbar di Jakarta Barat.
ADVERTISEMENT
Wagub Sandi tiba pukul 21.20 WIB dan langsung disambut gema takbir oleh ratusan orang yang sudah berkumpul di area tersebut. Warga yang semakin antusias dengan kedatangan Sandi terus menggemakan takbir dan memukul bedug.
“Mari kita sambut kemenangan di bulan suci ramadhan dengan terus bersyukur dan berdoa. Semoga warga Jakarta sejahtera semua,” tandas Wagub Sandi.
Sekitar pukul 21.44 WIB, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga tiba di lokasi. Ini adalah kali pertama wagub Sandi dan gubernur Anies bertakbir bersama. “Takbiran pertama bertugas di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, ” ucap Gubernur Anies.
Sebelum Gubernur dan wakil gubernur memberikan sambutan, Ketua MUI Kota Adm jakarta Barat, KH. Munahar Muchtar, menyampaikan sambutan pengantarnya. “Inilah untungnya memiliki pemimpin yang seaqidah, sehingga suasana menjadi makin bersatu dalam kemeriahan,” Ujar Ketua MUI KH. Munahar.
ADVERTISEMENT
Hadir mengikuti Takbir akbar, Walikota Administrasi Jakarta Barat H. M. Anas Effendi, SH, MM, Sekko H. Eldi Andi, Kabiro Dikmental Provinsi DKI Jakarta H. Hendra Hidayat, Para pimpinan SKPD, Camat, Lurah, Liem Liliany Lontoh dari Matakin, mewakili FKUB Jakarta Barat, dan beberapa pejabat pemda DKI dan Kota.