Anies Kaget Muncul di Peringkat 3 Menteri Terbaik Versi Indo Barometer

23 Maret 2017 19:02 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Anies tiba di deklarasi DPW PAN DKI Jakarta. (Foto: Kevin Kurnianto/kumparan)
Meski direshuffle hampir satu tahun yang lalu, nama Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan, meraih peringkat ketiga tingkat kepuasan publik dalam Kabinet Kerja Joko Widodo-Jusuf Kalla.
ADVERTISEMENT
Anies mengaku kaget ketika mengetahui hasil survei Indo Barometer yang dirilis pada Rabu (22/3) lalu di Hotel Sahid itu.
"Ya saya ketika dengar juga kaget, karena saya kan sudah tidak lagi berada di kabinet ya," ujar Anies usai menghadiri deklarasi di Jalan Komodor 21-22, Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, Kamis (23/3).
Dukungan Ikatan Keluarga Minang untuk Anies (Foto: Wandha Nur/kumparan)
Meski begitu, Anies mengatakan hasil itu menjadi bukti penilaian bahwa apa yang dikerjakannya selama menjadi menteri masih membekas di mata publik.
"Saya merasa ini sebuah kehormatan, kepercayaan dari warga, bahwa alhamdulillah apa yang dikerjakan kemarin masih membekas. Meskipun saya tidak lagi berada di kementerian, tapi nampaknya bekasnya masih ada di masyarakat," ungkapnya.
Dukungan Ikatan Keluarga Minang untuk Anies (Foto: Wandha Nur/kumparan)
Ke depannya, Anies berharap pendidikan di Indonesia dapat menjadi lebih baik. Ia pun mendoakan agar pihak-pihak yang mengelola pendidikan di Indonesia saat ini diberikan kemudahan dalam menjalankan tugasnya.
ADVERTISEMENT
Dengan perolehan 8,9 persen, Anies berada di bawah Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dengan presentase 12,3 persen, dan di bawah Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti di nomor wahid dengan 26,3 persen.