news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Kader Ditangkap karena Meme Setya Novanto, PSI Sebut Masalah Personal

1 November 2017 19:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kuasa hukum menunjukkan meme Setya Novanto (Foto: Antara/Rosa Panggabean)
zoom-in-whitePerbesar
Kuasa hukum menunjukkan meme Setya Novanto (Foto: Antara/Rosa Panggabean)
ADVERTISEMENT
Partai Solidaritas Indonesia (PSI) mengakui wanita yang ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penyebaran meme Setya Novanto, adalah kadernya. Sekjen PSI Raja Juli Antoni menyebut masalah yang dihadapi DN tidak terkait dengan partai.
ADVERTISEMENT
"Saya sudah cek di database, karena kami ada database namanya SIAP, setelah dicek, Dyan memang anggota PSI di Tangerang," ucap Raja Juli Antoni kepada kumparan (kumparan.com), Rabu (1/11).
"Saya baru tahu tadi, ini kasus personal tidak ada hubungan dengan institusi," imbuhnya.
Toni sempat berkoordinasi dengan pengurus PSI lain soal kasus yang dihadapi DN. Menurutnya, ada satu pengacara yang juga kader PSI bernama Firman, yang sudah membantu DN. Namun bantuan ini juga bersifat personal, bukan partai.
"Firman bantu secara pribadi mendampingi, ini wujud solidaritas. Tidak ada hubungan institusional," tuturnya.
PSI laporkan tuduhan komunis ke Bareskrim (Foto: Aria Pradana/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
PSI laporkan tuduhan komunis ke Bareskrim (Foto: Aria Pradana/kumparan)
Soal kasus yang dihadapi DN, Toni mengaku tidak tahu alasan DN menyebarkan meme itu. Meski sebetulnya meme serupa tersebar luas di media sosial. "Ini ekspresi personal, saya enggak bisa komentari substansi hukum," ucap Toni.
ADVERTISEMENT
DN ditangkap atas laporan kuasa hukum Setya Novanto ke Bareskrim Polri terkait kasus penyebaran meme di media sosial. Kasubdit 2 Siber Bareskrim Mabes Polri Kombes Asep Safrudin menyatakan, DN telah ditetapkan sebagai tersangka.
"Masih ada beberapa yang kami lakukan pengejaran. Saya tidak usah sebutkan di mana lokasinya, dan apa akun-akunnya," kata Asep pada Rabu (1/11).