news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Aplikasi 'Find My Friends' iPhone Selamatkan Nyawa Pendaki

6 Agustus 2017 10:46 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Apple iPhone 7. (Foto: REUTERS/Regis Duvignau)
zoom-in-whitePerbesar
Apple iPhone 7. (Foto: REUTERS/Regis Duvignau)
ADVERTISEMENT
Di iPhone terdapat aplikasi bernama Find My Friends, yang memungkinkan pengguna untuk menemukan keberadaan temannya. Aplikasi yang tidak terlalu penting, bahkan cenderung dapat melanggar privasi seseorang, ternyata justru menjadi penyelamat nyawa seseorang. Awal pekan ini, di daerah pegunungan Lake District, Inggris, seorang pendaki mengalami insiden setelah terjatuh dari ketinggian 60 kaki atau sekitar 18 meter ke jurang yang curam. Pendaki yang ingin melihat gua bukit terkenal Priest's Hole itu terjatuh setelah kehilangan pijakannya akibat tebalnya kabut. Si pendaki, yang mengalami cedera di kepala, kemudian menelpon dinas darurat setempat, Patterdale Mountain Rescue Team. Sayang, regu penyelamat itu tidak dapat menentukan dengan tepat di mana pendaki itu berada sehingga proses penyelamatan tidak dapat dilakukan. Beruntung bencana ini tidak semakin parah, karena tidak lama kemudian pendaki menggunakan aplikasi Find My Friends. Aplikasi itu memanfaatkan teknologi GPS sehingga regu penyelamat bisa melihat lokasi keberadaannya dan dapat menemukannya.
ADVERTISEMENT
Aplikasi iOS 'Find My Friends.' (Foto: Apple)
zoom-in-whitePerbesar
Aplikasi iOS 'Find My Friends.' (Foto: Apple)
Korban kemudian diselamatkan dengan bantuan helikopter untuk membawanya ke rumah sakit terdekat. Tidak lama berselang dia sudah dapat dipulangkan setelah hanya mengalami luka memar saja dan menerima kenyataan tidak dapat menemukan Priest's Hole. Find My Friends sendiri memungkinkan pengguna dengan mudah menemukan lokasi teman dan keluarganya melalui iPhone, iPad, atau iPod. Pengguna bisa mengundang hingga 50 pengguna lainnya untuk berbagi lokasi dengan memasukkan nomor kontak atau email. Pengguna akan mendapatkan notifikasi lokasi setiap kali teman atau keluarga yang tergabung memasuki area tertentu, seperti sekolah, bandar udara, rumah, dan lain sebagainya. Pengguna bisa setop fitur dengan mudah jika tak ingin lagi berbagi lokasi.