Pengguna Instagram Kini Bisa Corat-coret Foto Kiriman Teman

29 November 2017 13:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Fitur Remis foto di Instagram. (Foto: Instagram)
zoom-in-whitePerbesar
Fitur Remis foto di Instagram. (Foto: Instagram)
ADVERTISEMENT
Instagram kembali mengeluarkan fitur baru untuk meningkatkan pengalaman penggunanya. Remix, begitu Instagram menyebut fitur barunya, memungkinkan kamu corat-coret foto yang dikirim teman melalui direct message.
ADVERTISEMENT
Untuk memanfaatkan fitur baru ini, ketuk ikon kamera untuk membalas pesan gambar yang dikirim oleh rekanmu. Dalam balasan kamu bisa memindahkan dan mengubah ukuran gambarnya, serta menambah stiker, teks, dan doodle.
Kamu juga bisa padukan foto teman dengan gambar sendiri, sehingga memberikan kesan kamu dan teman berada dalam satu frame foto percakapan yang menyenangkan.
Selain itu, kamu dimungkinkan untuk mengontrol balasan dalam fitur Remix ini. Pilih 'One View' untuk pesan yang hanya bisa dilihat sekali atau 'Allow Replay' untuk bisa dilihat berulang kali.
Pembaruan ini sudah tersedia dalam Instagram versi 24. Kamu tinggal berkunjung ke laman Instagram di Google Play Store atau Apple App Store, tergantung smartphone yang kamu pakai (Android atau iPhone), untuk update aplikasinya.
ADVERTISEMENT
November menjadi bulan yang sibuk bagi Instagram. Tercatat ada 4 pembaruan penting yang dilakukan perusahaan sebelum mereka mengeluarkan fitur Remix, yakni follow tagar, konten lama bisa diunggah ke Instagram Stories, upload Instagram Stories di situs mobile, dan gabung live streaming di Instagram orang lain.