Membaca 3 Program Cerdas Puan Maharani

Jack Separrow
Cukup dengan menjadi diri sendiri. Saja!
Konten dari Pengguna
15 September 2017 19:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jack Separrow tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Membaca 3 Program Cerdas Puan Maharani
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Ketika melakukan rapat kerja membahas Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) untuk tahun 2018 dengan Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, bersama juga seluruh Menko pada Kabinet Kerja, Puan Maharani menjelaskan tiga fokus utama program pada Kementerian bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) yang dipimpinnya. Selain menjelaskan tentang besaran kebutuhan anggaran yang diperlukan, Puan Maharani juga menjlentrehkan target yang ingin dicapai.
ADVERTISEMENT
Ketiga fokus tersebut adalah program cerdas yang dirancang untuk mendukung pembangunan nasional dalam konteks manusia dan kebudayaan, yaitu: kesejahteraan rakyat, pemberdayaan rakyat, dan pembangunan karakter.
Pertama, untuk bidang kesejahteraan rakyat, Puan Maharani fokus pada program yang mengarah pada kepentingan untuk menyejahterakan rakyat. Program itu meliputi Pelayanan Pendidikan dan Agama berupa Jaminan Pelayanan Bersekolah (KIP); Peningkatan Kualitas Guru; Beasiswa; Pelayanan Beribadah; Pelayanan Kesehatan berupa JKN; Peningkatan Kesehatan Ibu dan Anak; Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit; Preventif dan Promotif (Germas).
Termasuk dalam upaya kesejahteraan ini adalah Pembangunan Perumahan dan Permukiman berupa Penyediaan Perumahan Layak; Air Bersih dan Sanitasi; Penanggulangan Kemiskinan berupa Jaminan dan Bantuan Sosial Tepat Sasaran; Jaminan Pemenuhan Kebutuhan Dasar (Pangan, Kesehatan, Pendidikan); PKH; Pembangunan Keluarga; Perlindungan Anak & Pemberdayaan Perempuan; Perlindungan Kaum Marjinal; dan Pengelolaan Dampak Bencana (merdeka.com, 13/9/2017).
ADVERTISEMENT
Kedua, bidang Pemberdayaan Rakyat yang mencakup Revitalisasi Pendidikan Vokasional; Revitalisasi Kebudayaan; Pemberdayaan Masyarakat (Perempuan, Pemuda, Olahraga, Seni Budaya, Keluarga); Pembangunan Wilayah Perbatasan dan Daerah Tertinggal; Pembangunan Perdesaan; Pencegahan dan Penanggulangan Bencana; dan Pelaksanaan Asian Games 2018 (merdeka.com, 13/9/2017).
Ketiga, untuk bidang pendidikan karakter fokus kerja dan program nantinya meliputi revolusi mental, pendidikan Pancasila, dan pendidikan karakter. Fokus yang ketiga ini, tampaknya getol digalakkan oleh Puan Maharani, terutama ketika dalam beberapa tahun terakhir, Indonesia cukup dibuat repot oleh beberapa fakta tentang munculnya ancaman terhadap keutuhan dan persatuan bangsa.
Membaca tiga fokus program pembangunan untuk kemanusiaan dan kebudayaan yang direncanakan oleh Puan Maharani, kita harus mengakui, bahwa hal itu merupakan program cerdas yang dihasilkan dari kebutuhan real di lapangan. Banyak hal tercakupi dan terwakili (tentu tak semuanya), terutama dalam mendukung program dan kerja Kementerian yang berada di bawah garis koordinasinya. Kesejahteraan, pemberdayaan, serta pendidikan karakter merupakan titik penting yang harus dilakukan untuk membangun manusia dan kebudayaan Indonesia.
ADVERTISEMENT
Membaca tiga program cerdas Puan Maharani, seperti memberikan harapan (dengan dukungan program dan kerja dari Kementerian dan lembaga di bawah koordinasinya), bahwa sedikit demi sedikit pembangunan manusia dan kebudayaan Indonesia akan mengalami kemajuan, yang berimplikasi pada sumbangan terhadap kemajuan dan pembangunan bangsa Indonesia.