Komunikasi Manusia Melalui Telepon Genggam

naufal amara
saya adalah seorang mahasiswa dari Universitas Jenderal Soedirman
Konten dari Pengguna
15 September 2021 14:24 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari naufal amara tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
iPhone. pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
iPhone. pixabay.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Telepon Genggam
Komunikasi menyampaikan informasi dari satu titik ke titik lainnya. Bagi manusia, sebagai makhluk sosial, komunikasi penting untuk kehidupan sehari-hari. Dari menyapa, menjawab dan bertransaksi, informasi adalah suatu hal yang dapat menafsirkan semua makna ketika berkomunikasi antar individu. Namun, seiring berjalannya waktu dan bertambahnya jumlah manusia, kita memerlukan perangkat yang dapat mempercepat dan menunjukan dengan siapakah kita berinteraksi.
ADVERTISEMENT
Dimulai dari surat, telegram hingga telepon, manusia membuat alat ini demi mempercepat komunikasi kita dan memperluas jangkauan individu yang dapat kita hubungi. Dalam sepuluh tahun terakhir, telepon genggam sudah menjadi alat pokok dari kehidupan masyarakat. Dari alat – alat yang disebutkan diatas, ponsel pintar mencakup semuanya dan lebih.
Telepon genggam dimulai dengan iPhone yang pertama pada tahun 2007. Pada waktu itu Apple ingin memadukan sebuah telepon dengan iPod. Fitur multimedia iPod dan kemampuan komunikasi dari telepon dipadukan menjadi satu menjadi iPhone. Namun, Apple tidak berhenti di situ. Mereka menciptakan sebuah alat yang mampu menjadi komputer di tangan yang mampu menjelajah internet dan berkomunikasi. Kemampuan tersebut juga membuka jalur untuk untuk membuat aplikasi yang mencukupi kebutuhan masyarakat.
ADVERTISEMENT
Melalui aplikasi yang diunduh melalui penyedia seperti Google Play Store atau Apple App store, para penggunanya dapat memanfaatkan fitur – fitur tambahan telepon genggam. Salah satunya, hal yang dapat dilakukan penggunanya adalah berdagang. Melalui aplikasi seperti Tokopedia dan OLX para pengguna dapat menawarkan dagangan mereka dan menjualnya melalui wadah tersebut. Dengan ini, komunikasi antara pembeli dan penjual yang kadang pelik sudah terlewati. Kita hanya perlu lihat dan “klik”, lalu semuanya akan selesai. Barang pun langsung dikirim ke depan pintu rumah kita. Ada pun aplikasi yang dapat menghubungkan kita dengan orang yang jauh. Dengan memanfaatkan fitur kamera yang ada di ponsel pintar aplikasi sepeti Zoom dan Skype menggunakan internet untuk menghubungkan kita ke pengguna lain. Oleh karena itu, kita dapat berbicara langsung dengan keluarga dan kerabat yang berada di ujung lain suatu kota atau negara lain.
ADVERTISEMENT
Telepon genggam adalah alat yang dapat merubah cara kita berinteraksi antar individu, berdagang, dan lain – lain. Alat yang awalnya hanya dapat berkomunikasi sekarang menjadi wadah bergaul, berdagang dan berinteraksi. Dengan ini, kebiasan manusia pun berubah. Karena semua interaksi dapat di fasilitasi dengan media daring, waktu yang dulunya sedikit dan banyak termakan komunikasi, sekarang jadi terasa lebih banyak. Penyebaran informasi menjadi instan. Keputusan krusial pun dapat dibuat dengan lebih meneliti karena informasi yang diterima secara real-time. Ini menunjukan bahwa telepon genggam bukan hanya alat komunikasi, tapi juga bagian dari manusia seutuhnya.