Aktivitas Magang Mahasiswa Untag di Humas Polrestabes Surabaya

Nelwan Ahmad Husaini
Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya
Konten dari Pengguna
19 November 2022 12:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Nelwan Ahmad Husaini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sumber : Nelwan Ahmad Husaini (Dokumentasi pribadi apel pagi Polrestabes Surabaya)
zoom-in-whitePerbesar
Sumber : Nelwan Ahmad Husaini (Dokumentasi pribadi apel pagi Polrestabes Surabaya)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Polrestabes Surabaya merupakan struktur komando kepolisian yang bertugas dalam menjaga keamanan setiap daerah yang berlokasi di Jalan Sikatan no. 1, Krembangan, Kota Surabaya. Di dalamnya terdapat berbagai divisi bagian yang salah satunya adalah divisi hubungan masyarakat atau humas. Humas memiliki tugas sebagai pembangun hubungan baik antar masyarakat, media dan membangun citra baik polisi.
ADVERTISEMENT
Dalam bidang humas, memiliki kegiatan untuk mendokumentasikan berbagai kegiatan yang berhubungan dengan Polrestabes Surabaya, membuat berita, feed instagram, melakukan penyuluhan, dan sebagainya yang terkait tentang kehumasan. Dengan mengikuti kegiatan magang saya mendapat berbagai pengalaman dan pengetahuan. Salah satu kegiatan kali ini yang saya jalani pada saat magang di Humas Polrestabes Surabaya adalah dokumentasi kegiatan pengamanan pertandingan sepakbola antara Persebaya melawan PSIS pada 23 Agustus 2022.
Selama melakukan kegiatan magang di Humas Polrestabes Surabaya, saya berkesempatan untuk membantu dalam pembuatan konten feed instagram, pembuatan vidio dari hasil dokumentasi, membuat narasi berita dan melakukan klipping dari koran. Berbagai hal baru yang belum pernah alami saya dapatkan selama melaksanakan kegiatan magang di Humas Polrestabes Surabaya.
Sumber : Nelwan Ahmad Husaini (Dokumentasi pribadi pengamanan pertandingan sepak bola)
Sumber : Nelwan Ahmad Husaini (Dokumentasi pribadi kegiatan seminar Humas Polrestabes Surabaya)
Dalam mengikuti kegiatan magang, kami mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya yang diantaranya Nelwan Ahmad Husaini, Muhammad Ali Aziz Lidawa dan Agus Setiawan yang melakukan kegiatan magang di bawah bimbingan Fransisca Benedicta Avira Citra Paramita, S.I.Kom., M.Med.Kom, bersama peserta magang lainnya berkesempatan dalam pembuatan acara seminar yang diselenggarakan Humas Polrestabes Surabaya yang berjudul "Menjalin Hubugan Masyarakat dengan Polrestabes Surabaya dalam Peran Penyebaran Informasi dan Gerakan Melawan Hoax". Kegiatan yang didatangi oleh masyarakat sekitar dan mahasiswa, merupakan salah satu kegiatan yang paling berkenan selama magang di bidang Humas Polrestabes Surabaya.
ADVERTISEMENT
Kami mahasiswa Untag Surabaya mendapatkan banyak hal baru, relasi dan dapat mengembangkan kemampuan individu. Menurut saya kegiatan magang ini sangat membantu dalam mempersiapkan diri dalam dunia kerja kedepannya.
#KitaUntagSurabaya
#UntukIndonesia
#UntagSurabayaKeren
#EcoCampus
#KampusKompeten