Asyiknya Kuliah di Departemen Silvikultur IPB University

Berita IPB
Akun resmi Institut Pertanian Bogor
Konten dari Pengguna
24 Februari 2021 9:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita IPB tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Asyiknya Kuliah di Departemen Silvikultur IPB University
zoom-in-whitePerbesar
Asyiknya Kuliah di Departemen Silvikultur IPB University
ADVERTISEMENT
Dr Irdika Mansur, Dosen Departemen Silvikultur Fakultas Kehutanan dan Lingkungan (Fahutan) IPB University menyebutkan bahwa salah satu keunggulan Departemen Silvikultur mempunyai konsep pembelajaran berbasis alam. Banyak penelitian dan praktikum yang dilakukan oleh dosen dan mahasiswa dilakukan pada alam terbuka.
ADVERTISEMENT
Dr Irdika juga menjelaskan saat ini ada 17 dosen yang sudah bergelar Doktor dan tiga Profesor di Departemen Silvikultur. “Proses belajar dan mengajar tidak hanya dilakukan di rungan kelas dan laboratorium, namun juga belajar langsung pada alam, seperti belajar pada kondisi pohon dan serangga di hutan, belajar di kawasan gambut, dan hutan mangrove,” ujarnya dalam acara webinar Asyiknya Departemen Silvikultur dan Dunia Pasca Kampusnya, 21/2.
“Belajar di Silvikultur berarti belajar tentang ilmu, teknologi dan seni dalam membangun dan mengatur hutan agar lestari dan produktif,” ujar Dr Irdika.
Dr Irdika menjelaskan, Indonesia sebagai negara di daerah tropis yang memiliki kawasan hutan begitu subur menjadi potensi untuk dipelajari oleh mahasiswa.
Sementara, Idham Fahmi, salah satu alumni Departemen Silvikultur yang saat ini bekerja di Bakrie Group-Oil and Gas Company, turut memberikan testimoni bahwa lulusan kehutanan dapat bekerja di kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, industri pertambangan, industri perminyakan, pegawai negeri sipil, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) maupun tenaga ahli.
ADVERTISEMENT
“Pekerjaan lulusan kehutanan di industri migas salah satunya adalah mengurus perizinan pendirian industri di kawasan hutan. Tidak hanya itu, di perusahaan, lulusan kehutanan juga dapat bertugas dalam pengumpulan data-data dan pengecekan, dan mempelajari dasar hukum pemenuhan kewajiban oleh perusahaan,” ungkapnya.
Sedangkan Akbar Hidayat, Staf di balai Kehutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan Wilayah Jawa Bali Nusa Tenggara, Direktorat Jenderal Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan (Ditjen PSKL) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) bercerita tentang pengalamannya saat awal kuliah di Departemen Silvikultur. Dirinya juga berbagi pengalaman bekerja di KLHK.
“Saat ini pekerjaan saya sangat berhubungan dengan masyarakat, membuat program-program untuk masyarakat di lingkungan hutan agar memiliki kualitas hidup yang lebih baik,” tutur Akbar.
ADVERTISEMENT
Para alumni lainnya yang juga turut berbagi kesan yaitu Pinka N Asteria yang saat ini sedang melanjutkan studi di University Putera Malaysia dan Muhammad Ikbal Putera yang saat ini bekerja di Taman Nasional Komodo. (Kur/RA)