Dr Hawis Madduppa, Ilmuwan Muda dari IPB University Berpulang

Berita IPB
Akun resmi Institut Pertanian Bogor
Konten dari Pengguna
11 Mei 2022 10:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita IPB tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dr Hawis Madduppa, Ilmuwan Muda Pakar Konservasi Biota Laut dari IPB University Berpulang
zoom-in-whitePerbesar
Dr Hawis Madduppa, Ilmuwan Muda Pakar Konservasi Biota Laut dari IPB University Berpulang
ADVERTISEMENT
IPB University kehilangan salah satu dosen terbaiknya. Kabar duka meninggalnya Dr Hawis Madduppa diterima pada Selasa, 10/5. Almarhum dikenal sebagai pakar biodiversitas dan genetika laut.
ADVERTISEMENT
Dr Hawis Madduppa lahir di Watampone tanggal 26 Maret 1979. Setelah menamatkan jenjang sekolah menengah atas (SMA), ia melanjutkan studinya di program Sarjana Ilmu dan Teknologi Kelautan, IPB University dan lulus pada 2003. Ia menyelesaikan jenjang Master pada Program Studi Biologi Laut IPB University tahun 2006. Gelar Doktor didapat pada tahun 2012 dari Biotechnology and Molecular Genetics, University of Bremen, Jerman.
Dalam perjalanan karirnya, Dr Hawis telah banyak berkontribusi dalam konservasi keanekaragaman hayati laut. Tahun 2013, ia mendirikan Laboratorium Keanekaragaman Hayati dan Biosistematika Laut di Departemen Ilmu dan Teknologi Kelautan IPB University. Ia juga berhasil mendirikan Oceanogen Baruga Indonesia Company. Laboratorium tersebut berfokus pada biodiversitas laut, terutama vertebrata, dengan perhatian khusus pada genetika evolusi, ekologi molekuler, dan ekologi ikan.
ADVERTISEMENT
Hawis tercatat sebagai anggota jaringan kolaboratif The Diversity of the Indo-Pacific Network (DIPnet). Melalui jaringan tersebut, Hawis merilis data genetik populasi menjadi sebuah data base yang dapat dicari. Ia juga menekuni penelitian DNA Barcoding yang dapat digunakan untuk keperluan konservasi biota laut.
Dr Hawis Madduppa merupakan Associate Professor di IPB University. Ia juga menjadi Ketua Departemen Ilmu dan Teknologi Kelautan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan IPB University. Pada Desember 2020 lalu, Hawis terpilih sebagai Sekretaris Jenderal Akademi Ilmuwan Muda Indonesia (ALMI).
Rektor IPB University, Prof Arif Satria mengungkapkan rasa duka yang mendalam, “Dr Hawis Madduppa adalah seorang dosen yang menjadi kebanggaan IPB University. Beliau bukan dosen biasa, tetapi dosen muda inspiratif yang benar-benar mendidik mahasiswa untuk mencintai ilmu, peduli sosial, rendah hati, dan mencintai keanekaragaman hayati. Beliau adalah ilmuwan yang mengembangkan teknologi DNA Barcoding untuk konservasi keanekaragaman hayati nusantara. IPB University kehilangan guru terbaiknya. Semoga spirit dan inspirasinya tetap hidup dan membawa manfaat untuk kemaslahatan.”
ADVERTISEMENT
Selamat jalan sang ilmuwan muda, karya dan pengabdianmu telah menjadi semangat bagi generasi muda lainnya untuk terus membangun pertanian Indonesia. (*)