IPB University Ikut Meriahkan NEST 2019

Berita IPB
Akun resmi Institut Pertanian Bogor
Konten dari Pengguna
23 September 2019 20:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita IPB tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
#IPB University Ikut Meriahkan NEST 2019
zoom-in-whitePerbesar
#IPB University Ikut Meriahkan NEST 2019
ADVERTISEMENT
IPB University turut berpartisipasi dalam pameran National Expo for Science and Technology (NEST) 2019 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan, Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti). NEST merupakan multi event yang terdiri dari pameran, penganugerahan, rapat koordinasi nasional (rakornas), workshop, talkshow, perlombaan hingga demo produk yang dikemas untuk menampilkan kepada masyarakat capaian sektor riset dan pengembangan. Kegiatan yang diselenggarakan pada tanggal 12 – 14 September 2019 di Cendrawasih Hall, Jakarta Convention Center ini bertujuan untuk meningkatkan budaya riset melalui pemberian penghargaan kepada pelaku ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek), promosi hasil penelitian dan pengembangan serta kerjasama antar stakeholder Iptek agar hasil penelitian dan pengembangan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat dan industri.
ADVERTISEMENT
Pameran NEST 2019 diikuti oleh 31 instansi yang terdiri atas lembaga pendidikan tinggi, lembaga pemerintah, lembaga penelitian dan swasta. Kegiatan pameran yang memiliki tema “Riset dan Pengembangan Menuju Nasional Brand” ini dibuka oleh Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Prof. H. Mohamad Nasir pada tanggal 12 September 2019. Pada kesempatan ini, IPB University di bawah koordinasi Direktorat Inovasi dan Kekayaan Intelektual (DIK) menampilkan beragam inovasi karya dosen, mahasiswa dan penelitinya, baik yang telah dikomersialkan maupun yang berpotensi secara ekonomi. Inovasi yang ditampilkan diantaranya adalah cajuput candy, biskuit clarias, mie jagung, beras analog, tepung bumbu komposit, biskuit spirulina, kitobee, padi IPB 3S, benih hortikultura, Biohara Plus, Plantes, Provibio, helm green composite, rumpon portable, dan lain – lain. Stand IPB University dikunjungi lebih dari seratus orang per hari dari berbagai instansi dan lapisan masyarakat seperti pelajar, mahasiswa, pelaku bisnis dan masyarakat umum.(*/ris)
ADVERTISEMENT