news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

IPB University Lakukan Kerjasama dengan Istana Kepresidenan Cipanas

Berita IPB
Akun resmi Institut Pertanian Bogor
Konten dari Pengguna
1 April 2022 14:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita IPB tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis IPB University Lakukan Kerjasama dengan Istana Kepresidenan Cipanas
zoom-in-whitePerbesar
Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis IPB University Lakukan Kerjasama dengan Istana Kepresidenan Cipanas
ADVERTISEMENT
Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis (SKHB) IPB University telah melakukan pertemuan dengan pihak Istana Kepresidenan Cipanas di Cisarua, Bogor pada (30/03). Kegiatan pertemuan ini dalam rangka menindaklanjuti kerjasama yang telah dilakukan antara kedua institusi ini sebelumnya.
ADVERTISEMENT
“Pertemuan in mendiskusikan tentang wahana pembelajaran mahasiswa Program Profesi Dokter Hewan (PPDH) dan inisiasi untuk lokasi magang mahasiswa program sarjana. Para mahasiswa sebagai calon dokter hewan akan sangat terbantu dalam meningkatkan pengetahuan dan praktik di seputar kesehatan hewan. Khususnya hewan kuda, yang ada di lingkungan Istana Kepresidenan Cipanas,” ujar Prof Deni Noviana, Dekan SKHB IPB University.
Ia menjelaskan, pada kesempatan ini rombongan SKHB IPB University mengunjungi laboratorium diagnostik mini hasil kerjasama Istana Kepresidenan Cipanas. “Dengan adanya kerjasama ini diharapkan kedua belah pihak dapat bersinergi dan saling mendapatkan manfaat sehingga dapat terus meningkatkan kualitas sumberdaya manusia dan juga kesejahteraan hewannya,” ujarnya.
Hadir pada rapat koordinasi ini perwakilan dari Istana Kepresidenan Cipanas, yaitu Kepala Istana, Nanik Sri Pujiastuti. Ia didampingi oleh staff bidang sarana bangunan, kepala tata usaha dan tim kesehatan hewan Istana Kepresidenan Cipanas.
ADVERTISEMENT
Sementara dari SKHB IPB University, hadir Dekan Prof Deni Noviana, Wakil Dekan bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Prof Ni Wayan Kurniani Karja, Wakil Dekan bidang Sumberdaya, Kerjasama, dan Pengembangan, Dr Andriyanto serta Ketua Program Studi PPDH, Dr Sri Murtini, dan Sekretaris Program Studi PPDH Dwi Utari Rahmiati, MSi. (ns/km/Zul)