Launching Paragon Educational Leadership Program Gandeng IPB University

Berita IPB
Akun resmi Institut Pertanian Bogor
Konten dari Pengguna
22 Januari 2021 10:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita IPB tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dukung Kampus Merdeka - Merdeka Belajar, Paragon Educational Leadership Program Gandeng IPB University
zoom-in-whitePerbesar
Dukung Kampus Merdeka - Merdeka Belajar, Paragon Educational Leadership Program Gandeng IPB University
ADVERTISEMENT
PT Paragon menggandeng IPB University, Universitas Telkom dan Sekolah Bisnis Manajemen ITB untuk implementasikan Paragon Educational Leadership Program. Hal ini terungkap Virtual Press Conference: Launching Paragon Educational Leadership Program, (21/1).
ADVERTISEMENT
CEO PT Paragon, Salman Subarkat menyampaikan kerjasama ini merupakan komitmen PT Paragon dalam mendukung program Kampus Merdeka Merdeka Belajar yang diusung Kementerian Pendidikan dan Kebudayan (Kemendikbud) RI.
“Industri dan perguruan tinggi adalah lingkaran tidak bisa dipisahkan. Inovasi terbaru saat ini butuh data teknologi baru, dan akademisi memberikan pondasi kuat dalam praktik di dunia bisnis. Ini tidak lagi bentuk Corporate Social Responsibility (CSR), akan tetapi saling kolaborasi dan melengkapi,” ucapnya.
Untuk itu PT Paragon membuat program beasiswa yang diperluas dalam Paragon Educational Leadership Program. Beberapa kegiatan yang diusung dalam program ini adalah Novo Club (wadah pengembangan mahasiswa), Desa Inspirasi, Program Desa Percontohan (wadah pengabdian kepada masyarakat), Inspiring Lecturer, Program Pelatihan Dosen, Paragon Innovation Fellowship, Proyek di bidang Social Education dan Entrepreneur, Paragon Masterclass, Program Magang Paragon Internship dan Paragon Joint Research.
ADVERTISEMENT
Rektor IPB University, Prof Dr Arif Satria menyampaikan IPB University sangat menyambut baik kolaborasi ini. Bagi IPB University, program Kampus Merdeka bukan suatu yang baru. IPB University siap dengan berbagai produk inovasi yang bisa dilakukan kerjasama berupa kerjasama riset, magang, juga bisnis.
“Salah satu produk inovasinya adalah produk kosmetik dari rumput laut, yang selaras dengan bisnis yang dikembangkan PT Paragon. Inovasi karya mahasiswa dan dosen IPB tersebut bisa dikolaborasikan dan dikembangkan di industri. IPB University siap dengan berbagai inovasinya yang butuh selangkah lagi untuk siap diterima market. Inovasi-inovasi ini membutuhkan sentuhan industri. Ada 400 lebih inovasi yang potensial untuk diakselerasi dan bisa masuk industri. Apabila itu bisa dikolaborasikan maka hasilnya akan dahsyat sekali,” ucap Prof Arif.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Prof Nizam, Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi menyampaikan selain sumberdaya alam, potensi besar yang dimiliki Indonesia adalah besarnya angka bonus demografi dan PT Paragon dalam kiprahnya yang sangat luar biasa, bisa menjadi pemain yang mampu mengalahkan industri kosmetik raksasa dunia.
“Spirit ini yang harus kita kemukakan kepada milenials agar melahirkan ratusan industri-industri raksasa baru untuk mewujudkan Indonesia jaya,” ucapnya. (dh/Zul)
Keyword; Paragon Educational Leadership Program, Prof Arif Satria, IPB University, PT Paragon
Kategori SDGs: SDGs-8, SDGs-17