MPKMB IPB Hadirkan Bupati dan Walikota Bogor, Bicara Revolusi 4.0

Berita IPB
Akun resmi Institut Pertanian Bogor
Konten dari Pengguna
12 Agustus 2019 11:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita IPB tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
#MPKMB IPB University Hadirkan Bupati dan Walikota Bogor, Bicara Revolusi Industri 4.0
zoom-in-whitePerbesar
#MPKMB IPB University Hadirkan Bupati dan Walikota Bogor, Bicara Revolusi Industri 4.0
ADVERTISEMENT
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat (Jabar), Dewi Sartika hadir dalam Masa Pengenalan Kampus Mahasiswa Baru (MPKMB) IPB University di Grha Widya Wisuda (GWW), Kampus Dramaga, Bogor (5/8). Dalam paparannya di hadapan sekira empat ribu mahasiswa baru, Dewi mengatakan bahwa dalam menghadapi era revolusi industri 4.0, Jabar sudah menggagas beberapa program. Salah satunya adalah menjadikan Jabar sebagai provinsi digital terbaik di Indonesia.
ADVERTISEMENT
“Caranya adalah dengan mengatasi kesenjangan teknologi dan menjamin akses teknologi hingga ke desa-desa. Kita akan membentuk badan digital untuk proyek ini. Melatih nelayan dan petani supaya melek digital. Selain itu, untuk anak muda di Jabar, kita akan bangun innovation center di setiap kota dan kabupaten yang dilengkapi dengan alat-alat teknologi 4.0. Mereka tinggal belajar, merawat dan berkarya secara produktif. Untuk itu, bagi mahasiswa baru IPB University, jangan takut dengan perubahan yang cepat ini, jadilah mahasiswa yang tangguh dan jadilah pemimpin bangsa yang baik,” ujarnya.
Senada dengan Kadis Pendidikan, Walikota Bogor, Bima Arya juga mengatakan bahwa kota Bogor harus bersiap diri dalam mengantisipasi perubahan era ini. Salah satunya dengan menyiapkan sumberdaya manusianya.
ADVERTISEMENT
“Revolusi industri 4.0 merupakan babak baru yang memanfaatkan teknologi dan mengubah industri konvensional menjadi industri digital. Skill baru yang dibutuhkan adalah kemampuan literasi informasi, media dan teknologi. Kemampuan lain yang dibutuhkan adalah analisis data, pengembangan aplikasi, keamanan cyber, strategi inovasi dan kemampuan terkait pengumpulan dan pengolahan data,” tuturnya.
Selain itu, menurut Bima Arya, kemampuan lain yang dibutuhkan adalah kemampuan yang tidak dimiliki oleh robot. Seperti komunikasi, kolaborasi, kemampuan berfikir dalam berwirausaha, manajemen dan kemampuan yang meliputi insting.
Sementara itu, Bupati Bogor Ade Munawaroh Yasin, juga mengatakan hal serupa. Menurutnya semua orang harus siap menghadapi Revolusi Industri 4.0 dengan berfikir kritis, kreatif, komunikasi dan bekerjasama sehingga melahirkan generasi yang kompetitif dan berdaya saing tinggi.
ADVERTISEMENT
“Kabupaten Bogor juga mempunyai program untuk membantu generasi muda yang disebut dengan Teras Milenial. Yakni tempat perencanaan strategis bagi milenial. Harapannya dengan adanya Teras Milenial ini, generasi muda sekarang dapat mengembangkan kemampuan dan keahliannya,” ujarnya.
Rektor IPB University, Dr Arif Satria mengatakan IPB University berusaha mencermati empat perubahan kehidupan di era industri 4.0. Diantaranya perubahan teknologi yang menggunakan internet of things, big data, robotic, artificial intelligence, biologi, drones dan material. Kedua adalah perubahan pekerjaan dan profesi dimana pekerjaan pada abad ke 20 perlahan-lahan akan digantikan oleh pekerjaan baru berbasis teknologi 4.0.
“Ketiga adalah perubahan peta kompetisi dimana platform yang dulu berjaya sekarang tersisih oleh platform lain yang lebih kompetitif. Misalnya kodak telah digantikan dengan kamera digital, nokia digantikan oleh handphone android dan perubahan keempat adalah skill baru dimana kita harus mampu berpikir kritis, kreativitas yang tinggi, harus mampu berhubungan dengan orang lain dan kolaborasi membangun kerjasama atau jejaring dengan orang lain,” kata Rektor.
ADVERTISEMENT
Untuk itu, IPB University hadir dengan strategic initiatives dalam menghadapi revolusi 4.0. Beberapa program yang sudah diterapkan di IPB University adalah IPB Green, IPB Share, IPB Excel, IPB Lead, IPB Net, IPB Smart dan IPB Edu. (awl/Zul)
Keyword: MPKMB, Perkenalan Mahasiswa Baru, Provinsi Digital, Teras Milenial, IPB University