Iwa K Sempat Lolos X-Ray Pintu Pertama

29 April 2017 16:56 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Musisi Iwa K (Foto: Instagram/ @iwaktherockfish)
Musisi senior Iwa K ditangkap di Terminal 1A Bandara Soekarno Hatta karena kedapatan membawa narkoba. Dia sempat lolos di pintu pemeriksaan pertama.
ADVERTISEMENT
"Dimungkinkan walkthrough (pintu pertama) enggak bunyi," ujar manajer aviation security, Hartanto, dalam konferensi pers di Polres Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Sabtu (29/4).
Hartanto menjelaskan, security point dalam pintu pengamanan pertama dimaksimalkan untuk memeriksa keamanan bagasi penumpang. Sementara security point kedua dimaksimalkan untuk sterilisasi area steril.
"Di pintu kedua itu untuk filter daerah steril kalau walkthrough enggak bunyi dimaksimalkan di pintu dua," katanya.
Hartanto menjelaskan, saat pemeriksaan badan, Iwa K diminta mengeluarkan semua benda yang dikantonginya. Petugas kemudian mendapati 3 batang rokok yang 'tidak wajar'.
Iwa K diperiksa lebih intensif. Petugas kemudian berkoordinasi dengan Polres Bandara Soekarno Hatta.
ADVERTISEMENT
Hartanto menjelaskan, selama diperiksa, rapper senior itu kooperatif dan tidak berkelit. Dia diperiksa dalam kondisi sadar dan normal. Namun setelah dites urine, Iwa K terbukti positif narkoba.
"Dia terbukti mengandung thc (Tetra Hydro Cannabinol) atau ganja," ujar Kasat Narkoba Polres Bandara Soekarno Hatta, Kompol Martua Silitonga di lokasi yang sama.