Juara Dunia ONE Championship Yakin Punya Cara Kalahkan Juara UFC Francis Ngannou

ONE Championship
The Home Of Martial Arts
Konten dari Pengguna
20 Juli 2021 13:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari ONE Championship tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Arjan Bhullar, Juara Dunia ONE Heavyweight asal India-Kanada, mengangkat gada dan sabuk emas usai mengalahkan Brandon Vera dalam ajang ONE: DANGAL pada 15 Mei silam. Foto: ONE Championship
zoom-in-whitePerbesar
Arjan Bhullar, Juara Dunia ONE Heavyweight asal India-Kanada, mengangkat gada dan sabuk emas usai mengalahkan Brandon Vera dalam ajang ONE: DANGAL pada 15 Mei silam. Foto: ONE Championship
ADVERTISEMENT
Setelah berhasil menggenggam sabuk Juara Dunia ONE Heavyweight, petarung berdarah India Arjan Bhullar memasang target yang lebih tinggi lagi bagi kariernya.
ADVERTISEMENT
Bhullar, yang meraih gelar pada bulan Mei lalu setelah mengalahkan atlet berdarah Filipina-Amerika Brandon Vera, mengatakan bahwa gelar yang ia raih telah membuka banyak kesempatan baru.
Atlet berpostur 185 sentimeter ini mengatakan ia beserta tim akan mengumumkan beberapa hal baru terkait dengan kariernya di dunia seni bela diri campuran (MMA).
“Menjadi seorang juara telah mengubah hidup saya secara instan. Banyak pintu terbuka, banyak peluang yang membuat saya bersemangat. Kami akan mengumumkan banyak hal dalam beberapa pekan dan bulan kedepan. Hidup telah berubah, dan seluruh dunia akan mengetahui kemana arahnya,” ujar Bhullar dalam wawancara dengan International Business Times.
"Saya kini merasa lebih lapar dari sebelumnya. Saya telah berjuang selama bertahun tahun untuk mencapai level yang saat ini saya telah raih. Dan ini tidak lantas membuat saya puas. Saya ingin terus meraih capaian capaian lainnya," tegas petarung yang membela Kanada di cabang gulat pada Olimpiade London 2012.
ADVERTISEMENT
Salah satu kesempatan yang terbuka bagi Bhullar adalah menantang pemegang gelar heavyweight dari UFC – Francis Ngannou.
Sebelumnya, beredar kabar bahwa dua platform MMA terbesar di dunia, UFC dan ONE Championship, kemungkinan akan menggelar pertandingan yang melibatkan atlet-atlet terbaik mereka.
Fans MMA di media sosial antusias dalam menyambut wacana tersebut.
Menanggapi kemungkinan tersebut, Bhullar sendiri mengatakan bahwa ia sangat terbuka dengan kemungkinan untuk bertanding melawan Francis.
Bhullar mengatakan jika ia menaruh rasa hormat terhadap Ngannou atas kontribusi yang telah petarung asal Kamerun tersebut berikan pada negaranya.
"Ada pola yang jelas untuk bisa mengalahkan petarung seperti Francis. Dia tentu memiliki tenaga yang kuat namun bukan berarti ia tidak memiliki kekurangan. Petarung petarung seperti Francis biasanya terlalu cepat panas dan dapat [dengan mudah] kehabisan tenaga," Bhullar menjelaskan.
ADVERTISEMENT
"Kamu harus berani bergulat dengannya sebelum kamu bisa menjatuhkannya. Itu seharusnya yang menjadi rencana yang diterapkan ketika bertanding melawannya," tambah Bhullar.
Francis sendiri memiliki rekor 16 kali kemenangan dalam kariernya.
"Ketika bertanding, lawan seringkali tidak berhasil melancarkan serangannya pada saya. Saya merasa timing yang saya punya, dan juga kemampuan bertahan yang saya miliki dan menandingi petarung petarung yang memiliki tenaga yang besar seperti Francis," imbuh Bhullar.

Download ONE Super App untuk mengikuti perkembangan terbaru terkait ONE Championship!

ONE: BATTLEGROUND akan tayang pada Jumat, 30 Juli, dengan menampilkan laga Kejuaraan Dunia ONE Strawweight Muay Thai. Ajang ini dapat disaksikan lewat ONE Super App, Kaskus TV, Maxstream, Vidio dan SCTV.