Makanan Apa yang Baik Untuk MPASI Pertama Bayi 6 Bulan?

Orami
#SemuaUntukSiKecil
Konten dari Pengguna
12 Juni 2019 22:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Orami tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Usia yang tepat untuk Moms mulai mengenalkan Makanan Pendamping ASI (MPASI) pada bayi adalah 6 bulan. Walau begitu, Moms mungkin masih bingung makanan padat seperti apa yang sebaiknya diberikan pada Si Kecil untuk pertama kalinya.
ADVERTISEMENT
Hal ini sangat wajar, karena jika salah memberikan MPASI, bayi cenderung menolak atau bahkan akan mengalami gangguan pencernaan. Selain MPASI yang baik untuk diberikan pertama kali, Moms juga wajib mengetahui fakta dan mitos seputar MPASI melalui penjelasan berikut ini.
Kapan Waktu Paling Tepat Memberikan MPASI Pertama Pada Bayi?
Moms bisa melihatnya dari apakah bayi sudah mulai bisa meraih piring yang dibawa Moms atau mencoba menyentuh dan memegang makanan yang terlihat dipandangannya. Jika iya, hal ini menandakan bayi sudah siap untuk menerima makanan padat.
Ketertarikan bayi pada makanan bisa dijadikan sebagai tolak ukur sebagai kesiapannya untuk mengonsumsi makanan padat atau MPASI, bisa juga bukan. Cara paling tepat untuk mengetahui apakah bayi sudah siap menerima MPASI bisa dilihat dari:
ADVERTISEMENT
Benarkah Memberikan Buah-buahan Sebagai MPASI Pertama Sebabkan Gigi Manis Permanen?
Baik buah-buahan maupun sayur sama-sama berlaku sebagai MPASI pertama yang sangat baik. Hal ini dikarenakan keduanya mengandung mineral dan vitamin tinggi yang sangat bermanfat untuk kesehatan bayi.
ADVERTISEMENT
Namun, yang paling penting dari sekedar pertimbangan sayur atau buah, Moms harus pastikan apakah nutrisi yang diterima oleh bayi sudah tepat melalui beragam rasa yang ia coba?
Oleh sebab itu, memberikan pilihan menu MPASI yang beragam di momen pertama bayi mengenal makanan padat merupakan satu langkah yang cerdas.
Untuk memberikan energi tambahan, maka pilihan MPASI seperti sereal, nasi, oatmeal dan alternatif lainnya harus masuk daftar menu MPASI bayi. Selain itu, Moms bisa juga berikan ikan, daging lembut hingga yogurt juga baik bagi pertumbuhan bayi.
Pastikan MPASI yang Moms berikan beragam dan dengan jeda waktu selang beberapa hari. Selain itu, Moms juga harus peka terhadap sensitivitas bayi pada makanan tertentu, apalagi jika anak menunjukkan reaksi alergi.
ADVERTISEMENT
Makanan Apa yang Berpotensi Menyebabkan Bayi Alergi?
Moms pasti tidak tahu makanan bayi apa saja yang mungkin menyebabkan alergi di masa-masa awal si kecil mulai mengonsumsi MPASI. Terdapat beberapa makanan yang umumnya memunculkan alergi pada bayi dan anak-anak yaitu:
Susu
Gandum
Kacang-kacangan
Telur
Ikan
Kedelai
Kerang
Makanan-makanan di atas sebaiknya dikenalkan saat bayi berusia 6 bulan, kecuali susu sapi. Jangan berikan susu sapi hingga Si Kecil berusia 12 bulan. Bayi belum mampu mencerna protein susu sapi pada tersebut.
Lebih baik Moms berkonsultasi dengan dokter anak mengenai makanan berpotensi alergi di atas yang ingin diberikan sebagai MPASI bayi. Sudah menentukan menu MPASI apa yang akan Moms hidangkan?
ADVERTISEMENT
Artikel dari Orami Parenting