news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Sedih Karena Balita Seolah Tidak Mau Dekat Moms? Coba Lakukan Ini

Orami
#SemuaUntukSiKecil
Konten dari Pengguna
29 Juli 2019 21:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Orami tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bisa bayangkan, kan, Moms, bagaimana sedihnya bila buah hati lebih memilih melakukan segala hal dengan Dads? Bahkan, sampai tidak mau digendong dan tidak mau berada dekat kita.
ADVERTISEMENT
Menurut psikolog pendidikan anak, kalau balita tidak mau dekat dengan ibu itu adalah fase yang normal dilalui anak sebagai bagian dari perkembangan sosial dan emosionalnya.
Berbeda dengan bayi yang masih mengira kalau Moms adalah bagian dari dirinya, anak berusia balita sudah menyadari kalau dia adalah individu mandiri yang terpisah dari Moms sebagai pengasuh utamanya.
Wajar jika Moms kemudian merasa terasingkan saat balita tidak mau dekat ibu, apalagi kalau selama ini Moms yang mengurus semua keperluannya dan merawat dirinya.
Nah beberapa hal di bawah ini bisa Moms coba untuk menghadapi masa balita tidak mau dekat ibu. Apa saja? Yuk cari tahu.
1. Luangkan Waktu Khusus
ADVERTISEMENT
Cobalah mulai luangkan waktu bermain bersama balita dengan perhatian penuh tanpa gangguan.
Sesekali tidak apa kok Moms, menunda pekerjaan rumah agar bisa bermain dengan penuh perhatian bersama si kecil. Moms dan Si Kecil bisa bermain dengan penuh canda dan keseruan yang membuat waktu bersama terasa lebih berkualitas.
2. Buat Interaksi Keluarga Lebih Menarik
Moms dan Dads bisa mencari cara baru untuk berinteraksi sebagai keluarga, misalnya menciptakan rutinitas membuat kue atau bekebun bersama di halaman. Dengan memahami hal ini, naik turunnya hubungan ibu dan balita pasti akan lebih mudah dilalui.
3. Jangan Dimarahi
ADVERTISEMENT
Jangan dimarahi, apalagi sampai membuatnya merasa bersalah atau menjauhinya karena sudah membuat Moms kecewa dan sakit hati. Ingatkan saja kalau Moms sangat menyayanginya.
4. Berdiskusi dengan Dads
Ceritakan situasi balita tidak mau dekat ibu, dan diskusikan cara terbaik untuk kembali merekatkan hubungan ibu dan balita. Moms juga bisa berdiskusi dengan Dads untuk bergantian melakukan pekerjaan rumah agar ada waktu khusus untuk bermain dengan Si Kecil.
Nah, bagaimana dengan Moms, pernahkah menghadapi masalah seperti ini?
Artikel dari Orami Parenting