BMKG: Waspadai Cuaca Buruk Sepekan ke Depan di Wilayah Tolitoli, Sulteng

Konten Media Partner
27 Oktober 2020 17:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Prakirawan-BMKG Stasiun Meteorologi Kelas II Mutiara Sis Aljufri Palu. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Prakirawan-BMKG Stasiun Meteorologi Kelas II Mutiara Sis Aljufri Palu. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Tingginya intensitas hujan beberapa pekan belakangan ini patut diwaspadai masyarakat di Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, karena berpotensi terjadi bencana alam. Sehingga, diperlukan antisipasi sedini mungkin.
ADVERTISEMENT
"Untuk cuaca sepekan ke depan akan disertai hujan dengan intensitas sedang hingga lebat," kata Kepala BMKG Tolitoli Idris Simon kepada PaluPoso, Selasa (27/10).
Ditambahkan Idris, untuk kondisi pada pagi hari secara umum berawan dan memasuki siang hari berpotensi terjadi hujan disertai petir kilat dan angin kencang.
"Sementara ketinggian gelombang di perairan laut Tolitoli berkisar antara 0.5 meter hingga 1 meter," katanya.
Secara umum pihaknya tetap meminta kepada masyarakat agar tetap siaga dari dampak bencana yang ditimbulkan baik itu tanah longsor, banjir, gelombang tinggi, serta angin kencang.
"Saya sampaikan agar ekstra waspada terutama bagi warga yang bermukim di bantaran sungai, kaki gunung, serta pesisir pantai," ujarnya.
Sebagai sebuah instansi yang ditunjuk pemerintah di bidang pemberi informasi cuaca, pihaknya selalu transparan untuk memberikan perkembangan informasi cuaca melalui media sosial serta media online agar masyarakat dapat mengetahui secara luas dan meminimalisir dampak bencana yang setiap saat terjadi.
ADVERTISEMENT