IMIP Apresiasi SDC Morowali Atas Penghargaan Kalpataru 2021

Konten Media Partner
8 Oktober 2021 20:08 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
PT IMIP Apresiasi SDC Morowali Atas Penghargaan Kalpataru 2021. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
PT IMIP Apresiasi SDC Morowali Atas Penghargaan Kalpataru 2021. Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) mengapresiasi Sombori Dive Conservation (SDC) Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng), yang berhasil meraih penghargaan Kalpataru 2021.
ADVERTISEMENT
Salah satu bentuk apresiasi yang diberikan PT IMIP, dengan berencana menggandeng SDC Morowali untuk menggodok pelestarian ekosistem pesisir Morowali secara berkelanjutan.
Direktur Operasional PT IMIP, Irsan Widjaja mengatakan, sejak kawasan industri PT IMIP berdiri, isu pelestarian lingkungan telah menjadi fokus utama perusahaan dalam mengelola lingkungan secara berkelanjutan.
Melalui prestasi yang ditorehkan oleh SDC Morowali ini, menjadi salah satu bukti bahwa lingkungan Morowali khususnya yang berada di daerah pesisir membutuhkan perhatian semua pihak.
"Dengan prestasi yang diraih oleh rekan-rekan SDC ini, menjadi salah satu bukti bahwa kita harus lebih banyak lagi berbuat untuk daerah kita. Kita juga patut berbangga, karena daerah kita ini telah mendapat perhatian yang lebih dari pihak Kementerian Lingkungan Hidup, melalui penghargaan Kalpataru 2021," jelas Irsan Widjaja saat melakukan pertemuan singkat dengan Ketua SDC Kasmudin bersama 3 anggota SDC lainnya, di kantor PT IMIP, Jumat (8/10).
ADVERTISEMENT
PT IMIP Apresiasi SDC Morowali Atas Penghargaan Kalpataru 2021. Foto: Istimewa
Untuk diketahui juga, kata Irsan Widjaja, pelestarian ekosistem pesisir Morowali khususnya mangrove, adalah bentuk keikutsertaan perusahaan guna mendukung program pemerintah dalam melakukan rehabilitasi mangrove di tanah air.
"Kita targetkan setiap tahun, kita akan melakukan rehabilitasi 30 hektare lahan mangrove yang ada di pesisir Morowali dan tentu saja di Sulawesi Tengah. Ini telah kita laksanakan sejak 2020 kemarin," kata Irsan.
Di tempat yang sama, Ketua SDC Morowali, Kasmudin, mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi dukungan yang diberikan PT IMIP kepada SDC yang telah meraih penghargaan Kalpataru 2021 kategori penyelamat lingkungan.
Bagi Kasmudin, tanggung jawab lembaga yang telah dirintisnya sejak 2015 silam, semakin besar.
"Kita berharap, penghargaan yang telah diraih ini dapat memotivasi seluruh masyarakat, pemerintah, dan perusahaan untuk bersama-sama lebih peduli terhadap ekosistem pesisir yang ada di Morowali," kata Kasmudin.
ADVERTISEMENT