news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Petani Kelapa di Tolitoli Diresahkan Kawanan Kera

Konten Media Partner
15 Oktober 2019 18:24 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kera Sulawesi Tengah. Foto: Dok. PaluPoso
zoom-in-whitePerbesar
Kera Sulawesi Tengah. Foto: Dok. PaluPoso
ADVERTISEMENT
Kawanan kera seringkali menggasak buah kelapa milik petani di Desa Bilo, Kecamatan Ogodeide, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah. Insiden ini kembali terjadi pada Selasa (15/10).
ADVERTISEMENT
Kehadiran kawanan kera yang berjumlah sekitar 10 ekor itu pun membuat para petani di desa setempat resah.
"Awalnya saya kira kelapa jatuh gara-gara angin, tapi begitu saya liat kelapa banyak yang jatuh rupanya kera itu lagi makan kelapa di atas pohon," kata Ruslan saat ditemui PaluPoso di lokasi perkebunan kelapa milik petani Desa Bilo, Selasa (15/10).
Menurutnya, berbagai upaya dilakukan petani untuk mengusir kawanan kera dengan cara melempar dengan batu namun tetap gagal. Malah monyet tersebut tak beranjak pergi dari perkebunan kelapa milik petani.
Kera beraksi di atas pohon kelapa warga Petani di Desa Bilo, Kecamatan Ogodeide, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah. Foto: Moh. Sabran/PaluPoso
"Saya sebagai warga juga ketakutan pak. Bisa-bisa rumah kami juga dijadikan sasaran kera untuk mencari makan," ujarnya.
Ruslan mengatakan, bukan hanya perkebunan kelapa milik petani saja yang kerap jadi sasaran kawanan kera. Terkadang kawanan kera itu menyerang petani yang tengah panen cengkeh. Kera tersebut lantas mengobrak-abrik perbekalan makanan petani untuk mencari makan.
ADVERTISEMENT
"Kami berharap ada solusi dari instansi terkait agar kehadiran kera ini tidak lagi memakan buah kelapa dan mencari perbekalan milik petani yang saat ini membuat kami resah," ujarnya.
Kontributor: Moh Sabran (Tolitoli-Buol)