Pilgub Sulteng, Hidayat Lamakarate Unggul di TPS Rusdi Mastura

Konten Media Partner
9 Desember 2020 19:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Calon Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Hidayat Lamakarate memberikan hak suaranya pada Pilkada Sulteng 2020. Foto: Rian/PaluPoso
zoom-in-whitePerbesar
Calon Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Hidayat Lamakarate memberikan hak suaranya pada Pilkada Sulteng 2020. Foto: Rian/PaluPoso
ADVERTISEMENT
Calon Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Hidayat Lamakarate menang di TPS 11, Jalan Balaikota Timur, Kelurahan Tanamodindi, Kota Palu, tempat Rusdy Mastura memberikan hak suara.
ADVERTISEMENT
Dari hasil penghitungan suara di TPS 11, Hidayat Lamakarate unggul dengan jumlah 153 suara dibanding dengan Rusdi Mastura dengan suara 145.
Jumlah keseluruhan surat suara di TPS 11 itu berjumlah 306 suara yang terdaftar di DPT. Total surat suara sah di TPS itu berjumlah 298 suara. Selain itu, petugas KPPS menemukan 8 surat suara yang tidak sah.
Namun, berbalik kedudukan pada saat penghitungan suara calon gubernur Sulteng di TPS 12, Jalan Swadaya, Kelurahan Tanamonindi, Kota Palu.
Penetapan nomor urut Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng di Pilkada 2020, Kamis (24/9). Foto: Istimewa
Dari hasil di TPS 12, Rusdi Mastura unggul 112 suara dibanding dengan Hidayat Lamakarate dengan jumlah 108 suara.
Jumlah keseluruhan surat suara di TPS 12 itu adalah 224 suara yang terdaftar di DPT. Total surat suara sah di TPS itu berjumlah 220 suara.
ADVERTISEMENT
Selain itu, petugas KPPS menemukan 4 surat suara yang tidak sah. Dari 342 pemilih, yang menyalurkan hak pilihnya sebanyak 224 pemilih.
Diketahui, Rusdy Mastura - Mamun Amir adalah calon Gubernur Sulteng nomor urut 2. Sementara Hidayat Lamakarate - Bartholomeus Tandigala nomor urut 1.