Polda Sulteng Grebek 'Sarang Begal' di Kota Palu

Konten Media Partner
8 Agustus 2019 11:09 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Begal dan Rampok Foto: Muhammad Faisal Nu'man
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Begal dan Rampok Foto: Muhammad Faisal Nu'man
ADVERTISEMENT
Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah berhasil menggerebek salah satu lokasi di Kelurahan Besusu, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu, yang diduga sebagai sarang begal.
ADVERTISEMENT
Penggerebekan yang dilakukan aparat itu sempat terekam kamera handphone oleh warga sekitar. Kemudian diunggah ke media sosial facebook.
Dari video berdurasi singkat tersebut, aksi para aparat saat melakukan penangkapan tidak terlihat begitu jelas. Namun caption dari video diketahui tempat kejadian perkara berada di Lorong Bakso, Kelurahan Besusu, Kecamatan Palu Timur, Kota Palu.
Saat di konfirmasi PaluPoso Kamis (8/8), Kasubbid Penmas Humas Polda Sulteng, Kompol Sugeng Lestari membenarkan adanya penangkapan yang dilakukan anggotanya.
Kepala Subbidang Penmas Humas Polda Sulawesi Tengah, Kompol Sugeng Lestari. Foto: Istimewa
Namun dia meluruskan informasi yang beredar jika telah terjadi penggerebekan terhadap sarang begal, melainkan penangkapan terhadap warga yang diduga pelaku pencurian sepeda motor (curanmor).
"Terkait video yang tersebar di medsos, iya benar semalam Kamis (8/8/2019) sekitar pukul 01.30 WITA di Jalan Kimaja lorong Bakso Palu Timur oleh Jatanras Ditreskrimum Polda Sulteng melakukan penangkapan terhadap dua orang diduga pelaku curanmor," kata Sugeng.
ADVERTISEMENT
Saat ini katanya, kedua pelaku diamankan di Polda Sulteng untuk pendalaman dan pengembangan lebih lanjut.
Reporter: Arief