Potongan Tubuh Manusia Ditemukan di Pesisir Pantai Donggala Sulteng

Konten Media Partner
6 April 2019 11:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Ilustrasi: Potongan tangan manusia. Foto: Istimewa
Enam bulan berlalu pasca gempa bumi, tsunami dan likuefaksi melanda Palu, Donggala, Sigi dan Parigi Moutong potongan tubuh manusia masih ditemukan di pesisir pantai.
ADVERTISEMENT
Seperti yang menghebohkan warga Desa Dalaka, Kecamatan Sindue, Kabupaten Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah. Penemuan potongan manusia yang diduga korban Tsunami ditemukan di pesisir pantai desa setempat membuat geger warga.
Kapolres Donggala AKBP S. Ferdinand Suwarji, dihubungi membenarkan penemuan potongan tangan manusia di pesisir pantai. Ia mengatakan, penemuan potongan tangan pada Jumat (5/4) sore.
"Ditemukan sekitar pukul 17.30 Wita," ujar Kapolres, Sabtu (6/4).
Potongan tangan manusia itu kemudian dievakuasi oleh aparat dan dimakamkan di Desa Dalaka. Belum diketahui identitas dari organ tubuh yang ditemukan. Bahkan organ tubuh lainnya juga belum ditemukan.
Belum diketahui apakah organ tubuh tersebut merupakan korban Tsunami yang hilang diseret arus tsunami.
Untuk diketahui diketahu 28 September 2018 lalu gempa bumi disusul tsunami dahsyat melanda Palu dan Donggala, dua lokasi ini terparah jadi korban gempa dan tsunami.
ADVERTISEMENT
Sementara di daerah lain yang kena gempa adalah Sigi dan Kabupaten Parigi Moutong. Ribuan warga meninggal dunia dan ribuan warga juga hilang. Sebelumnya juga beberapa potongan tubuh manusia juga ditemukan di pesisir pantai Teluk Palu yang diduga merupakan korban Tsunami yang hilang saat bencana terjadi.
Penulis: Situr Wijaya (Kontributor)