Sebuah Mobil Tabrak Rumah Warga di Tolitoli, Sulteng, hingga Ringsek

Konten Media Partner
8 Januari 2020 18:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sebuah mobil Toyota Rush dengan nomor polisi DP 111 AR menabrak sebuah rumah warga di jalan trans Sulawesi, Dusun Patabakoan, Desa Konkomos, Kecamatan Basidondo, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, pada Rabu (8/1). Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Sebuah mobil Toyota Rush dengan nomor polisi DP 111 AR menabrak sebuah rumah warga di jalan trans Sulawesi, Dusun Patabakoan, Desa Konkomos, Kecamatan Basidondo, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, pada Rabu (8/1). Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
Sebuah mobil Toyota Rush dengan nomor polisi DP 111 AR menabrak sebuah rumah warga di jalan trans Sulawesi, Dusun Patabakoan, Desa Konkomos, Kecamatan Basidondo, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, pada Rabu (8/1).
ADVERTISEMENT
Kapolsek Basidondo, Iptu Yunus Tonapa, mengatakan kecelakaan lalu lintas itu terjadi pada pukul 07.30 WITA.
“Mobil dikemudikan Samsudin Jaya Nur (54), warga dari kota Parepare Sulsel dan ditumpangi sebanyak 8 penumpang,” katanya saat dihubungi, Rabu (8/1).
Mobil yang dikendarai Amirudin, menurut Yunus, melaju dari arah Palu ke Tolitoli. Saat di jalan trans Sulawesi, Dusun Patabakoan, Desa Konkomos, dan hendak masuk ke tikungan kiri dengan kecepatan tinggi, sopir hilang kendali dan mobil oleng ke kanan sehingga langsung menerobos pekarangan serta menabrak tiang rumah warga milik Fadli, tepat mengenai sudut kanan depan.
"Akibat dari laka tunggal ini dari 8 penumpang beserta sopir, 6 di antaranya mengalami luka-luka," ujar Yunus.
Sebuah mobil Toyota Rush dengan nomor polisi DP 111 AR menabrak sebuah rumah warga di jalan trans Sulawesi, Dusun Patabakoan, Desa Konkomos, Kecamatan Basidondo, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, pada Rabu (8/1). Foto: Istimewa
Adapun identitas delapan penumpang kata Yunus, adalah Citra Lestari (5) mengalami luka lecet bagian pelipis, Sarmila (37) luka robek di pipi sebelah kanan. Selanjutnya, Asna (17) mengalami luka robek di leher dan di tangan kanan, Nur Hikmah (22) luka robek di dahi, Rosna (17) luka lecet di pipi sebelah kanan. Sedangkan Raihan (11) dan Abdullah (27) tidak mengalami luka.
ADVERTISEMENT
"Dari identitas keseluruhan penumpang merupakan warga Desa Malangga, Kecamatan Galang, Kabupaten Tolitoli," ujarnya.
Sementara pemilik rumah bernama Fadli mengalami luka lecet di bagian kepala dan luka memar di betis kiri serta seorang warga bernama Kadir (20) mengalami luka Lecet di bagian lengan kanan.
Kini barang bukti untuk sementara diamankan di Mako Polsek Basidondo, Tolitoli, sedangkan sopir bernama Syamsuddin Jayanur warga Kelurahan Bacukiki, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare serta Asna dirujuk ke RSU Mokopido Tolitoli untuk mendapatkan penanganan intensif akibat luka berat yang dideritanya.
Sebuah mobil Toyota Rush dengan nomor polisi DP 111 AR menabrak sebuah rumah warga di jalan trans Sulawesi, Dusun Patabakoan, Desa Konkomos, Kecamatan Basidondo, Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, pada Rabu (8/1). Foto: Istimewa