Semangat Berbagi ke Korban Gempa Palu di Hari Perhubnas

Konten Media Partner
20 September 2019 15:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Keceriaan Hidayat Lamakarate (Sekdaprov Sulteng) saat bersama anak-anak korban gempa Palu di huntara Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Jumat (20/9). Foto: Dok. Pemda Sulteng
zoom-in-whitePerbesar
Keceriaan Hidayat Lamakarate (Sekdaprov Sulteng) saat bersama anak-anak korban gempa Palu di huntara Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Jumat (20/9). Foto: Dok. Pemda Sulteng
ADVERTISEMENT
Dharma Wanita Persatuan (DWP) Insan Perhubungan lingkup Provinsi Sulawesi Tengah melakukan anjangsana ke hunian sementara (huntara) Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Jumat (20/9).
ADVERTISEMENT
Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sulawesi Tengah, Sisliandi, mengatakan, anjangsana ke huntara Tondo dalam rangka mengisi Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) yang diperingati setiap tanggal 17 September.
Pada kegiatan tersebut diserahkan paket sembako, mainan dan baju anak layak pakai.
Hidayat Lamakarate (Sekdaprov Sulteng) saat menyerahkan bantuan ke korban gempa Palu yang tinggal di huntara Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, Jumat (20/9). Foto: Dok. Pemda Sulteng
"Kami harap bisa memberi dampak dan manfaat buat penyintas," kata Kepala Dinas Perhubungan Sulteng, yang turut mengundang Dinas Sosial Provinsi Sulteng anjangsana ke huntara Tondo..
Sekretaris Daerah Provinsi Sulteng, H. Moh. Hidayat Lamakarate mengapresiasi kegiatan dengan harapan semangat berbagi DWP Perhubungan, bisa membantu meringankan beban para korban bencana Sulteng.
"Mudah-mudahan kebaikan yang secara ikhlas ini dapat diterima dengan baik dan yang membagi bertambah rejekinya," ujarnya.
Reporter: Mallongi