Seorang Pria Diduga ODGJ Digigit Buaya di Teluk Palu

Konten Media Partner
18 Oktober 2021 15:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang Pria Diduga ODGJ Digigit Buaya di Teluk Palu. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Seorang Pria Diduga ODGJ Digigit Buaya di Teluk Palu. Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
Seorang pria yang diduga Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) digigit buaya, di pinggir laut Teluk Palu, Kota Palu, Sulawesi Tengah. Kejadian ini bermula saat pria tersebut berada di pinggir laut sejak Minggu malam (17/10).
ADVERTISEMENT
Menurut saksi mata, Hamid (37) mengatakan, melihat seorang pria sedang barada di pinggir laut pada malam hari, sekira pukul 22.00 WITA. Ia pun menghampiri orang tersebut dan menyuruhnya menjauh dari laut.
“Saat saya sedang memancing di laut, tiba-tiba mendengar suara seseorang berteriak "sakit". Saya lalu mendayung perahu menghampiri suara tersebut karena gelap. Setelah itu saya mendapati korban sedang berada di pinggir laut,” kata Hamid.
Saat hampiri, Hamid melihat tangan korban terluka dan membawa korban menjauh dari laut.
Seorang Pria Diduga ODGJ Digigit Buaya di Teluk Palu. Foto: Istimewa
“Setelah saya bawa menjauh dari laut, saya kembali pergi memancing hingga pukul pagi hari. Korban itu masih berada di pinggir laut,” katanya.
Melihat kejadian itu, sekira pukul 06.00 WITA, warga sekitar melaporkan kepada Bhabinkamtibmas setempat kalau ada seseorang yang tidak dikenal atau diduga ODGJ berada di atas tanggul, Teluk Palu, dengan keadaan terluka, Senin (18/10).
ADVERTISEMENT
Bhabinkamtibmas langsung mendatangi lokasi kejadian letaknya di muara Jembatan 4, Jalan Cumi-cumi, Kelurahan Lere, Kecamatan Palu Barat, Kota Palu. Setelah sampai di lokasi kejadian didapati korban terluka di lengan kanan.
Dari lukanya, korban diperkirakan digigit buaya. Karena beberapa bekas gigitan di lengan kanan dan jaket di gunakan oleh korban. Korban pun dibawa ke Rumah Sakit Anutapura untuk mendapatkan perawatan.
Informasi yang ditemukan di lokasi kejadian, identitas korban belum diketahui dan dari sikap maupun perilaku korban, diperkirakan ODGJ.
Ilustrasi Buaya. Foto: Shutter Stock