Wakil Wali Kota Palu Resmikan Kampung Tangguh Silae

Konten Media Partner
19 Mei 2021 18:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Wali Kota Palu Resmikan Kampung Tangguh Silae. Foto: Humas Pemkot Palu
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Wali Kota Palu Resmikan Kampung Tangguh Silae. Foto: Humas Pemkot Palu
ADVERTISEMENT
Wakil Wali Kota Palu, dr Reny A. Lamadjido secara simbolis meresmikan Kampung Tangguh di Kelurahan Silae, Kecamatan Ulujadi, Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng), Rabu (19/5).
ADVERTISEMENT
"Keberadaan kampung tangguh menjadi harapan bisa bersinergi dengan seluruh komponen yang telah ada di masyarakat," kata dr Reny.
dr Reny mengatakan, Pemerintah Kota Palu sangat mengapresiasi dan siap mendukung program yang dicanangkan Kampung Tangguh, karena melawan COVID-19 bukan hanya tugas Pemerintah Pusat.
"Tapi kita semua harus merasa memiliki tanggung jawab menjaga agar pandemi tidak menyebar dan bertambah dengan cara mengikuti protokol kesehatan," ujarnya.
Kampung Tangguh Silae. Foto: Humas Pemkot Palu
Mantan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah itu menambahkan, di antara permasalahan yang masih perlu mendapat perhatian serius yaitu merebaknya penyalahgunaan Narkoba di Kota Palu.
Olehnya dengan keberadaan Kampung Tangguh di Silae ini, keterlibatan masyarakat sangat menentukan keberhasilan pelaksanaan suatu program.
"Peran aktif masyarakat sangat penting untuk keberhasilan suatu program di masyarakat," katanya.
ADVERTISEMENT
Selama hampir dua tahun ini, katanya, pihaknya menerapkan sosial dan physical distancing di berbagai fasilitas umum, rumah ibadah, pasar, dan berbagai aktivitas sosial lainnya.
“Kita sedang menghadapi permasalahan yang sama di seluruh dunia yaitu merebaknya virus COVID-19,” kata dr Reny.