Atlet Tenis Meja Asal Tegal Raih 4 Medali di Ajang ASEAN Para Games 2022

Konten Media Partner
7 Agustus 2022 9:06 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Atlet tenis meja Banyu Tri Mulyo
zoom-in-whitePerbesar
Atlet tenis meja Banyu Tri Mulyo
ADVERTISEMENT
TEGAL - Atlet tenis meja Banyu Tri Mulyo (27) asal Desa Dukuhsalam, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tegal berhasil mendapat empat medali dalam ajang di ASEAN Para Games 2022 di Solo Techno Park, Jawa Tengah.
ADVERTISEMENT
"Alhamdulillah tahun 2022 saya mendapat empat medali di ajang di ASEAN Para Games 2022 di Solo Techno Park, Jawa Tengah," tutur Banyu saat dihubungi PanturaPost, Sabtu (6/8/2022).
Menurut dia, keempat medali tersebut, emas pada kelas double putra, emas pada beregu putra, perak pada mix double, dan perunggu single.
" Alhamdulillah, kalau perasaan pasti rasanya seneng, apalagi di semua nomor pertandingan kita mendapatkan medali semua, dan medali itu sudah sesuai target dari pelatih. Kerja keras kita mendapatkan hasil untuk negara Indonesia," ujarnya.
Perlu diketahui, pelaksanaan Asean Para Games Solo 2022 resmi berakhir pada Sabtu (6/8/2022) malam, di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah. Joko Widodo Presiden RI hadir langsung di Stadion Manahan untuk menutup pesta olahraga difabel Asia Tenggara tahun ini.
ADVERTISEMENT
Indonesia sebagai tuan rumah kemudian menyerahkan estafet tuan rumah ke Kamboja yang akan menyelenggarakannya pada 2023 mendatang. (*)
(*)