DPU Brebes Kebut Perbaikan Tujuh Jalan Alternatif untuk Mudik Lebaran

Konten Media Partner
15 Mei 2019 13:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
DPU Brebes Kebut Perbaikan Tujuh Jalan Alternatif untuk Mudik Lebaran
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
BREBES - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Brebes melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) setempat saat ini terus mengebut perbaikan jalan. Terutama jalur alternatif (jalan kabupaten) yang biasa digunakan selama arus mudik. Sedikitnya, ada tujuh ruas jalan alternatif yang saat ini pekerjaannya terus dikebut.
ADVERTISEMENT
Kepala Dinas PU Brebes Ahmad Syatibi mengatakan, untuk menyukseskan arus mudik 2019, pihaknya saat ini terus mengebut perbaikan enam jalan alternatif yang biasa digunakan saat arus mudik. Ketujuh ruas jalan tersebut yakni, ruas jalan Brebes-Jatibarang, Tangglok-Songgom, Losari-Bojongsari, Tanjung-Kersana, Bulakamba-Slatri dan ruas Jalan, Kuramendala-Purwodadi dan ruas jalan Linggapura-Balapusuh.
"Kita targetkan perbaikan dengan pemeliharaan bisa selesai pada H-10 jelang lebaran," ucap Ahmad Syatibi, Rabu 15 Mei 2019.
Adapun tujuh ruas jalan yang terus dikebut perbaikannya itu memiliki panjang kerusakan yang berbeda beda. Di ruas jalan Brebes-Jaribarang misalnya ruas jalan yang diperbaiki sepanjang 1.000 meter kategori rusak ringan. Tangglok-Songgom 0,500 meter rusak ringan dan 2,650 meter rusak berat. Losari-Bojongsari 0,092 meter rusak sedang dan 0,210 meter rusak berat. Tanjung-Kersana 0,085 meter rusak sedang, Bulakamba-Slatri 0,100 meter rusak sedang, 0,925 meter rusak ringan dan 2,040 meter rusak berat. Sedangkan ruas jalan Kutamendala-Purwodadi 0,100 merer rusak ringan.
ADVERTISEMENT
"Meski masih ada perbaikan, kami optimis pembangannya bisa selesai tepat waktu. Khusus untuk ruas Jalan Linggapura-Balapusuh sudah siap dilalui," kata dia.
Akses Jalan Wisata Juga Dieprbaiki
Tak hanya ruas jalan alternatif yang pengerjaannya saat ini dikebut. Namun, ruas jalan menuju obyek wisata seperti Pulau Cemara, Pantai Randu Sanga Indah dan Waduk Malahayu juga pengerjaannya terus dikebut.
"Lebaran biasanya identik dengan mengunjungi lokasi wisata, jadi beberapa titik jalan menuju destinasi wisata juga terua dikebut perbaikannya," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas PU Kabupaten Brebes Dhani Asmoro menyebut, jika penanganan ruas jalan alternatif tersebut berbeda-beda. Ada yang pemeliharaan rutin oleh Unit Pelayanan Teknis Dinas (UPTD), leveling plus rigid beton plus shandseet dari APBD Brebes.
ADVERTISEMENT
"Memang sebagian ada yang masih dalam perbaikan, tapi sebagiannya lagi sudah dalam kondisi mantaf dalam menyambut arus mudik nanti," ucap Dani Asmoro.
Meski menjamin pengerjaannya bisa selesai tepat waktu, namun khusua untuk ruas jalan Tengglok-Songgom ada beberapa kendala. "Tapi kenda-kendala itu sudah ada solusinya tinggal eksennya saja. Seperti pengurugan dibeberapa titik," pungkasnya. (*)
Reporter : Fajar Eko Nugroho
Editor : Muhammad Abduh