Memperingati Hari Ibu, 100 Anak di Brebes Serentak Cuci Kaki Ibu

Konten Media Partner
22 Desember 2018 21:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Memperingati Hari Ibu, 100 Anak di Brebes Serentak Cuci Kaki Ibu
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
BREBES - Sebanyak 100 anak secara serentak berpartisipasi dalam parade mencuci kaki ibu di Lapangan Desa Benda, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes, Sabtu (22/12/2018). Para peserta membasuh kaki ibu mereka masing-masing dengan air dari bak yang telah tersedia. Mereka lalu memeluk dan mencium tangan ibu.
ADVERTISEMENT
Isak tangis mewarnai suasana haru dan sedih saat pembacaan puisi dan perenungan anak terhadap ibunya yang dibacakan oleh Ketua Anshor Benda, Ulil Albab, atau yang akrab disapa Gus Ulil.
Kegiatan ini digelar oleh Seridjat Pemuda Pemudi Benda dengan tujuan untuk mengingat jasa para ibu dalam acara peringatan Hari Ibu.
"Kegiatan tersebut bertujuan untuk kita supaya senantiasa tidak melupakan jasa dari seorang ibu, yang telah melahirkan dan merawat kita," kata Ketua penyelenggara, Kholdun Jinan.
Memperingati Hari Ibu, 100 Anak di Brebes Serentak Cuci Kaki Ibu (1)
zoom-in-whitePerbesar
Ia mengungkapkan, ibu merupakan sosok yang wajib dihormati seperti dalam ajaran agama islam. "Al jannatu tahta aqdamil ummahat. Artinya, surga itu di bawah telapak kaki ibu. Sosok yang mendapatkan penghormatan tiga kali lebih banyak dari ayah," ujar Jinan.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, Hari Ibu yang diperingati setiap 22 Desember juga dimaknai sebagai momen penghormatan kepada orang tua. "Bahwasanya kita memiliki hari ibu. Tujuannya untuk memperbaharui emosional seorang anak terhadap ibunya," sambungnya.
Reporter: Reza Abineri
Editor: Muhammad Irsyam Faiz