Imbas Sistem Zonasi, 16 SMA Negeri di Brebes Kekurangan Siswa

Konten Media Partner
16 Juli 2019 17:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anak SMA. Foto: Antara/M. Agung Rajasa
zoom-in-whitePerbesar
Anak SMA. Foto: Antara/M. Agung Rajasa
ADVERTISEMENT
BREBES - Sebanyak 317 siswa yang dinyatakan lulus seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2019/2020 tidak melaksanakan daftar ulang di sekolah masing-masing. Akibatnya, 16 dari 17 Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) di Kabupaten Brebes, mengalami kekurangan siswa.
ADVERTISEMENT
"Dari 17 SMAN yang ada di Kabupaten Brebes hanya SMAN 2 Brebes yang daya tampungnya terpenuhi. Sebanyak 408 siswa dan semuanya melaksanakan daftar ulang," ucap Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMAN se-Kabupaten Brebes, Eko Priyono, Selasa (16/7).
Menurut Eko, ada 16 SMA yang jumlah siswanya tidak sesuai dengan daya tampung, lantaran para siswa tidak melakukan daftar ulang. Misalnya, di SMAN 1 Tanjung dari jumlah siswa yang diterima sebanyak 432, hanya 401 siswa yang daftar ulang.
Kemudian, SMAN 1 Kersana dari 324 yang diterima, hanya 322 siswa yang daftar ulang. SMAN 1 Larangan dari 432 siswa yang diterima, hanya 425 siswa yang daftar ulang, dan SMAN 1 Banjarharjo dari 360 siswa yang diterima, hanya 355 siswa daftar ulang.
ADVERTISEMENT
Selain itu, di SMAN 1 Jatibarang dari 360 siswa yang diterima, hanya 301 siswa yang daftar ulang. Untuk di SMAN 1 Sirampog dari 205 siswa yang diterima, 175 siswa yang daftar ulang, dan di SMAN 1 Salem dari 288 siswa diterima, hanya 225 siswa daftar ulang.
Selanjutnya SMAN 1 Bumiayu, dari 360 siswa yang diterima, hanya 359 siswa yang daftar ulang. Di SMAN 1 Losari dari 276 siswa yang diterima, hanya 241 siswa daftar ulang. Di SMAN 1 Bantarkawung, hanya 231 yang daftar ulang dari 243 siswa yang diterima.
Di SMAN 1 Paguyangan dari 251 siswa diterima, hanya 220 siswa daftar ulang. Di SMAN 1 Wanasari, 216 diterima, hanya 209 siswa daftar ulang. Di SMAN 1 Brebes sebanyak 396 yang diterima, hanya 390 daftar ulang. SMAN 1 Bulakamba dari 432 siswa diterima, hanya 423 siswa daftar ulang. SMAN 3 Brebes ada 360 siswa diterima, hanya 352 siswa yang daftar ulang, dan terakhir di SMAN 1 Ketanggungan dari 360 siswa diterima, hanya 349 yang daftar ulang.
ADVERTISEMENT
Meskipun kekurangan siswa, lanjut dia, pihak sekolah membiarkan jumlah siswanya kurang dari daya tampung yang ada di masing-masing sekolah.
"Ya mau bagaimana lagi, memang begitu kondisi di lapangan. Kami terpaksa mengosongkannya karena sesuai jadwal daftar ulang itu dilaksanakan pada 10-11 Juli lalu. Dan hingga akhirnya sebanyak 317 siswa tidak ikut daftar ulang," pungkasnya. (*)
Reporter : Fajar Eko Nugroho
Editor : Muhammad Abduh