Kapal Terbalik dan Tenggelam, Satu Nelayan Meninggal

Konten Media Partner
11 Juli 2019 20:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapal Terbalik dan Tenggelam, Satu Nelayan Meninggal
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
PEKALONGAN - Sebuah kapal nelayan terbalik dan tenggelam di dekat pintu dermaga laut yang berada di Desa Wonokerto Kulon Kabupaten Pekalongan, Kamis 11 Juli 2019. Akibatnya, satu orang meninggal dunia dan satu lainnya selamat meskipun mengalami luka - luka.
ADVERTISEMENT
Informasi yang berhasil diterima panturapost, kapal nelayan yang terbalik dan tenggelam terjadi tepatnya pukul 11.30 WIB yang berlokasi di Pintu Dermaga 100 Meter sebelum Garis Pantai Wonokerto. Diduga kapal terbalik lantaran dihantam ombak laut pantai utara Jawa.
Sedangkan identitas korban yang meninggal dunia, bernama Didik Waluyo (27) warga Wonokerto. Satu rekannya yang berhasil selamat, bernama Slamet (26) warga Ulujami, Kabupaten Pemalang.
"Ya memang benar ada peristiwa itu, kapal itu berpenumpang dua orang. Untuk ukuran Kapal 2 Gross Ton dengan Lebar 3 Meter dan Panjang 7 meter. Akibat kejadian itu, satu korban meninggal dunia dan satu lainnya selamat," ucap Kapolres Pekalongan AKBP Wawan Kurniawan.
Ia menerangkan, kronologi kejadian awalnya kapal kembali dari melaut sesampai di lokasi kapal tiba-tiba terbalik. Baru sekitar dua jam kemudian, pukul 13.30 WIB baru ada bantuan datang dari Pos AL dan nelayan setelah mengetahui ada satu yang belum kembali dari melaut.
ADVERTISEMENT
"Kemudian dilakukan pencarian, dan akhirnya korban berhasil dievakuasi dan diselamatkan. Korban meninggal dunia sempat dibawa ke Puskesmas Wonokerto sebelum langsung diserahkan ke rumah duka," pungkasnya. (*)
Reporter : Fajar Eko Nugroho
Editor : Muhammad Abduh