news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Pemudik Jalani Rapid Test Antigen Saat Istirahat di Rest Area Tegal

Konten Media Partner
18 April 2021 10:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang pemudik menjalani test rapid antigen di rest area tangguh KM 275 Ruas Tol Pejagan-Pemalang, Desa Penarukan, Kecamatan Adiwerna, Kabupaten Tegal.
zoom-in-whitePerbesar
Seorang pemudik menjalani test rapid antigen di rest area tangguh KM 275 Ruas Tol Pejagan-Pemalang, Desa Penarukan, Kecamatan Adiwerna, Kabupaten Tegal.
ADVERTISEMENT
TEGAL – Pergerakan arus mudik di rest area tangguh KM 275 Ruas Tol Pejagan-Pemalang, Desa Penarukan, Kecamatan Adiwerna, Kabupaten Tegal, Sabtu (17/4/2021) mulai dipantau Polres Tegal. Bahkan, sejumlah pemudik yang tengah istirahat di rest area tersebut menjalani rapid test antigen.
ADVERTISEMENT
Sebelum melaksanakan rapid test antigen, petugas gabungan dari pospam lantas tangguh Satlantas Polres Tegal, TNI, Satpol PP, dan Dinkes Kabupaten Tegal memantau pintu masuk rest area tersebut. Satu persatu kendaraan yang melintas dihentikan untuk diperiksa kelengkapan surat surat kendaraan. Petugas juga menanyakan asal pemudik dan tujuannya, serta kelengkapan surat tanda sehat.
“Rest Area KM 275 A Penarukan ini merupakan salah satu lokasi Pos Tangguh PPKM Mikro. Sehingga kita cek kesiapannya,” kata Kasatlantas Polres Tegal, AKP Dwi Himawan Chandra.
Setelah mengecek di pintu masuk rest area, petugas juga melakukan rapid test antigen terhadap pemudik. Bagi para pemudik yang tidak membawa surat jalan ataupun surat keterangan sehat, maka diwajibkan mengikuti rapid test antigen. Dari beberapa sempel yang dilakukan, hasilnya semua dinyatakan negatif.
ADVERTISEMENT
“Semua negatif dan kita berikan surat tanda bahwa mereka dinyatakan negatif atau sehat. Surat ini sebagai surat jalan dan berlaku hingga 7 hari ke depan,” ujarnya saat menyerahkan hasil rapid test antigen kepada pemudik.
Salah seorang pemudik asal Bekasi, Jawa Barat yang hendak ke Surabaya, Jawa Timur, Wahyu Nugroho (20) mengaku sempat deg-degan saat diminta mengikuti rapid test antigen. Namun akhirnya ia bersyukur karena rapid test antigen hasilnya negatif.
“Alhamdulillah hasilnya negatif. Jadi enggak perlu khawatir lagi kalau ada pemeriksaan, karena surat ini menjadi surat jalan,” ungkapnya.
Wahyu mengaku sebelum melaksanakan perjalanan tidak membawa surat jalan atau surat sehat. Ia mengira tidak akan ada pemeriksaan dari petugas. Ia juga mengaku senang sudah ikut rapid test antigen di res area tersebut karena gratis.
ADVERTISEMENT
“Adanya surat ini saya semakin merasa aman dan ini gratis lagi. Terima kasih buat Polre Tegal,” imbuhnya.
Selain melaksanakan rapid test antigen, petugas gabungan juga melaksanakan sosialisasi serta membagikan brosor berisi himbauan untuk menerapkan protokol kesehatan.
Petugas juga telah mengecek kelengkapan sarana protokol kesehatan di rest area tersebut. Mulai dari sarana cuci tangan hingga pembatasan jarak lokasi parkir kendaraan. (*)