Banjir Rob Rendam Ratusan Rumah di Randusanga Brebes

Konten Media Partner
23 Mei 2018 20:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Ratusan rumah di Randusanga Kulon, Brebes terendam rob, Rabu, 23 Mei 2018. (Foto: Dok. istimewa)
ADVERTISEMENT
BREBES - Banjir akibat rob atau air laut pasang merendam ratusan rumah di pemukiman warga di Desa Randusanga Kulon, Kabupaten Brebes, Rabu (23/5). Rob juga menerjang ratusan hektare tambak milik warga juga ikut terendam.
Kondisi tersebut menyebabkan aktivitas penduduk terganggu karena jalan desa terendam rob cukup dalam.
"Robnya besar, sampai mengenangi rumah dan jalan pemukiman. Di jalan desa depan rumah saya, air rob yang mengenanggi tingginya setengah roda sepeda motor," ucap Thamrin (40), seorang warga Dukuh Sigempol, Desa Radusanga Kulon.
Ia menambahkan, banjir rob sudah melanda wilayahnya sejak tiga hari lalu. Biasanya air rob mulai masuk ke pemukiman warga sekitar pukul 15.00 WIB Kemudian, sekitar pukul 20.00 WIB air mulai surut.
ADVERTISEMENT
Selain rumah warga dan jalan desa, air rob juga merendam ratusan haktare tambah warga. Akibatnya, warga mengalami kerugian. "Tambak di sini sudah berubah seperti lautan karena terendam rob semua," jelasnya.
Thamrin memaparkan, banjir rob besar itu merupakan kali kedua yang terjadi dalam tahun ini. Namun dibanding sebelumnya, banjir rob saat ini lebih besar.
"Kalau warga di sini menyebut rob ini, rob peteruan karena besar," katanya.
Sementara itu, Kapala Desa Randusanga Kulon, Slamet Maryoko mengatakan ketinggian air rob yang menggenangi jalan desa hingga mencapai 30 sentimeter.
"Keadaan ini jelas mengganggu perekonomian warga, belum lagi warga yang tambaknya juga ikut terandam rob. Jelas akan rugi besar," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Reporter: Fajar Eko Nugroho
Editor: Muhammad Irsyam Faiz