Sebelum Meninggal, Enthus Susmono Pingsan saat Perjalanan

Konten Media Partner
14 Mei 2018 21:00 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Enthus Soesmono. (Foto: Instagram/@kienthus.artshop)
zoom-in-whitePerbesar
Enthus Soesmono. (Foto: Instagram/@kienthus.artshop)
ADVERTISEMENT
TEGAL - Bupati Tegal, Enthus Susmono, telah menghembuskan nafas terakhir, sekira Pukul 19.15 WIB, Senin (14/5). Meninggalnya calon bupati petahana (incumbent) ini, dengan cepat tersebar melalui media sosial.
ADVERTISEMENT
Kasubag Pemberitaan dan Dokumentasi, Hari Nugroho, membenarkan meninggalnya Enthus. Dia membeberkan, sebelumnya, Enthus tak sadarkan diri saat perjalanan menuju ke tempat pengajian di Desa Argatawang, Kecamatan Jatinegara, Kabupaten Tegal.
"Saat di perjalanan, beliau tak sadarkan diri. Kemungkinan capai dan langsung dibawa ke rumah sakit," terangnya.
Saat itu, Enthus pun langsung dibawa ke RSUD dr. Soeselo Slawi Kabupaten Tegal. "Kemungkinan menghembuskan napas terakhir di rumah sakit. Saat ini masih di RSUD Soeselo," kata dia.
Padahal, kemarin Enthus usai mengikuti debat publik calon bupati dan wakil bupati Tegal di Gedung KORPRI. Dalam acara yang digelar oleh KPUD Kabupaten Tegal itu, Enthus berpasangan dengan Umi Azizah.
Reporter: Reza Abineri
Editor: Muhammad Irsyam Faiz
ADVERTISEMENT