Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Apa Itu Recount Text? Ini Pengertian dan Ciri-cirinya
30 Oktober 2024 18:32 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Pengertian dan Istilah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam pelajaran Bahasa Inggris , ada beberapa jenis teks dengan ciri-ciri dan tujuan masing-masing. Salah satu jenis teks yang bisa dipelajari adalah recount text. Sebenarnya, apa itu recount text? Jika ingin mengetahui teks ini, wajib melihat pengertian dan cirinya lebih dulu.
ADVERTISEMENT
Teks dalam bahasa Inggris memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Hal ini sebenarnya tidak jauh berbeda dengan jenis teks yang ada dalam pelajaran Bahasa Indonesia.
Apa Itu Recount Text? Ini Penjelasan Lengkapnya
Dikutip dari buku Meningkatkan Motivasi dan Kemampuan Menulis Bahasa Inggris, Helty Dwi Agustin, (2020), jika ada yang bertanya apa itu recount text, maka pengertian teks ini adalah jenis teks dalam bahasa Inggris yang isinya cerita mengenai tindakan atau kegiatan penulis.
Tindakan atau kegiatan yang dimaksud dalam teks ini biasanya sudah terjadi atau di masa lalu. Teks jenis ini biasanya berisi narasi yang dibuat berdasarkan pengalaman penulis. Penjelasan yang diberikan juga secara runtut atau kronologis.
Jenis teks ini termasuk jenis teks non fiksi atau berdasarkan fakta yang terjadi di masa lampau. Secara umum, ada beberapa ciri-ciri dari teks jenis ini yang membedakan dengan jenis teks lainnya. Berikut penjelasannya.
ADVERTISEMENT
1. Menggunakan Kalimat Past Tense
Ciri pertama yang membedakan teks jenis ini dengan jenis lainnya adalah penggunakan kalimat past tense. Hal tersebut karena jenis teks ini menceritakan peristiwa yang sudah terjadi di masa lalu. Misalnya, menggunakan verb 3, seperti went, woke up, burned, dan lain sebagainya.
2. Menggunakan Part of Speech Adverb serta Adverbial
Ciri lainnya adalah penggunaan part of speech adverb serta adverbial yang bertujuan untuk menjelaskan waktu, tempat serta cara. Misalnya adalah penggunaan kata last October, Bandung, serta at the park.
3. Menggunakan Part of Speech Conjunction
Teks recount juga menggunakan part of speech conjunction serta time connectives yang bertujuan untuk mengurutkan peristiwa serta kejadian yang ada dalam cerita agar terbentuk satu teks yang padu dan mudah dipahami.
Secara umum, teks ini memiliki struktur orientation yang menjelaskan mengenai informasi tentang siapa yang terlibat dalam peristiwa, di mana peristiwa terjadi, dan kapan peristiwa tersebut terjadi.
ADVERTISEMENT
Kedua ada events yaitu bagian yang berisi urutan peristiwa yang terjadi secara detail. Terakhir, ada reorientation yang mana bagian ini merupakan bagian penutup yang berisi kesimpulan atau komentar mengenai peristiwa yang telah diceritakan.
Baca juga: Apa Itu Try Out? Ini Jawabannya untuk Siswa
Demikian adalah pembahasan mengenai apa itu recount text mulai dari pengertian hingga ciri-cirinya. (WWN)