Kostum Baru Captain America dan Iron Man di Avengers Endgame Terungkap

Play Stop Rewatch
Media yang fokus membahas pop culture dan aktif di channel YouTube serta instagram.
Konten dari Pengguna
8 Februari 2019 8:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Play Stop Rewatch tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Avengers Endgame (Marvel Studios)
zoom-in-whitePerbesar
Avengers Endgame (Marvel Studios)
ADVERTISEMENT
Play Stop Rewatch, Jakarta – Kostum baru Captain America dan Iron Man cs untuk Avengers Endgame akhirnya terungkap. Uniknya, bukan Marvel Studios yang mengungkapkan kostum baru tersebut melainkan produsen popcorn, Orville Redenbacher, via situsnya, Jumat, (8/2).
ADVERTISEMENT
Adapun Orville Redenbacher, yang bekerjasama dengan Marvel, menampilkan kostum baru tersebut dalam kesempatan promo kuis Avengers Endgame yang mereka gelar.
Dalam gambar yang ditampilkan Orville Redenbacher, hanya enam anggota Avengers yang diperlihatkan mendapat kostum baru. Keenamnya adalah anggota original Avengers yaitu Captain America, Iron Man, Thor, Black Widow, Hulk, dan Hawkeye.
Perbandingan kostum klasik Captain America di komik serta kostum baru di Avengers Endgame (Marvel)
Dari keenamnya, salah satu kostum baru yang paling mencolok adalah milik Captain America. Sebab, kostum baru tersebut menyerupai kostum klasik Captain America di komik yang memiliki lapisan pelindung menyerupai rantai (chain mail) di bagian dada dan bahunya.
Meski begitu, Marvel tidak ikut mengubah desain helm Captain America yang di komiknya memiliki ornamen menyerupai sayap.
Perbandingan kostum lama dan kostum baru Hulk (Marvel Studios)
Kostum baru lainnya yang juga mencolok adalah milik Hulk. Untuk pertama kalinya, setelah 20 lebih film Marvel Studios, Hulk mendapatkan kostum yang bukan celana saja.
ADVERTISEMENT
Pada Avengers Endgame, apabila mengacu pada gambar yang dirilis Orville Redenbacher, Hulk akan memakai jumpsuit berwarna ungu dengan aksen hitam di sejumlah bagian.
Hawkeye juga memiliki desain pakaian yang berubah drastis. Apabila biasanya ia mengenakan kostum tanpa lengan (sleeveless), di Avengers Endgame ia mengenakan armor yang lebih komplit dan menyerupai pakaian ninja. Hal tersebut tentunya berkaitan dengan persona barunya yang bernama Ronin.
Perbandingan kostum Iron Man di Avengers Infinity War dan Avengers Endgame (Marvel Studios)
Bagaimana dengan Iron Man? Secara garis besar, desain baru armor yang ia pakai tidak berubah banyak, kecuali susunan warnanya. Pada Avengers Infinity War, Tony Stark memakai kostum Iron Man yang memiliki warna dominan merah dan sedikit aksen emas.
Di Avengers Endgame, berdasarkan gambar yang beredar, akan ada lebih banyak warna emas pada kostum baru Iron Man, terutama di bagian lengan dan paha.
Perbandingan kostum baru Black Widod dengan The Wasp (Marvel Studios)
Hal senada juga berlaku untuk karakter Black Widow yang masih memakai pakaian ketat dengan warna dominan hitam dan sedikit aksen merah di lengan dan pinggang. Namun, ada beberapa detail unik yang patut mendapat perhatian.
ADVERTISEMENT
Pertama, bagian depan kostum Black Widow memailiki motif yang sekilas menyerupai kostum Wasp dari film Ant-Man and The Wasp. Perlu diingat bahwa The Wasp adalah salah satu superhero yang ikut menghilang akibat jentikan jari Thanos (Decimation).
Avengers diperlihatkan mengenakan jam tangan yang tidak pernah tampil sebelumnya (Marvel Studios)
Detail unik lainnya, Black Widow tampak mengenakan sebuah jam di tengan kirinya. Pada foto shooting Avengers Endgame beberapa bulan yang lalu, Captain America, Iron Man, dan Ant-Man diperlihatkan mengenakan jam yang sama. Hingga saat ini, belum diketahui apa fungsi jam tersebut.
Namun, karena Captain America cs diperlihatkan berada di sebuah setting yang menyerupai kejadian di Avengers 1 sehingga sejumlah fans menduga jam tersebut berkaitan dengan kemampuan time travel.
Sementara itu, untuk Thor, sepertinya hanya ada perubahan warna pada kostumnya di mana bagian lengannya menjadi lebih terang. Dilihat dari desain bagian lengan, bahu, sayap, serta leher, Thor tampaknya masih memakai kostum yang tampil di bagian akhir Avengers Infinity War.
ADVERTISEMENT
Namun, dugaan ini bisa saja salah mengingat bagian depan kostumnya tidak ditampilkan di situs Orville Redenbacher.
Besar kemungkinan kostum baru tidak hanya akan dimiliki keenam anggota original Avengers.
Berdasarkan trailer baru Avengers Endgame yang rilis beberapa hari lalu, karakter Rocket Racoon juga akan memiliki kostum baru yang menyerupai desain di komik Guardians of The Galaxy.
ISTMAN