Mordo Dikabarkan Kembali Pada 'Doctor Strange 2'

Konten Media Partner
2 Februari 2020 7:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Baron Mordo (Foto: Marvel Studios)
zoom-in-whitePerbesar
Baron Mordo (Foto: Marvel Studios)
ADVERTISEMENT
Play Stop Rewatch, Jakarta - Chiwetel Ejiofor dikabarkan akan kembali ke dalam Marvel Cinematic Universe (MCU) sebagai Mordo dalam Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Pada komiknya, Baron Mordo digambarkan sebagai salah satu villain utama dari Doctor Strange, jauh berbeda dengan pada filmnya.
ADVERTISEMENT
Pada filmnya, Baron Mordo merupakan salah satu murid dari Ancient One yang paling berbakat hingga akhirnya loyalitasnya rusak setelah ia menemukan bahwa Ancient One dan Strange melanggar peraturan sihir. Sejak saat itu, Baron Mordo merasa dunia ini sudah terlalu banyak penyihir dan menjadikan karakternya sebagai villain.
Dilansir dari The Illuminerdi, Chiwetel Ejiofor akan kembali sebagai Mordo untuk Doctor Strange 2. Ia terbilang berhasil membawa karakter yang one-dimensional ini memiliki tingkat kedalaman yang berbeda.
Selain Mordo, Elizabeth Olsen juga akan muncul sebagai Wanda yang mana film ini akan tie in dengan serial Disney+ WandaVision. Tidak lupa juga kalau film ini dikabarkan akan memunculkan Miss America, Brother Voodo, dan Clea.
Dibalik antusiasime rumor yang ada, secara menyedihkan sutradara Scott Derrickson harus hengkang dari kursi sutradara karena alasan creative differences. Marvel harus mencari pengganti Derrickson dalam waktu beberapa bulan sebelum memasuki masa produksi.
ADVERTISEMENT