Wayne Gretzky, Legenda Olahraga Hoki Paling Berpengaruh di Dunia

Potongan Nostalgia
#PotonganNostalgia || Mari bernostalgia! Menjelajah apa yang sudah mulai terlupakan, atau bahkan belum sempat diingat
Konten dari Pengguna
30 Maret 2019 18:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Potongan Nostalgia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Potret Wayne Gretzky. Foto: Flickr/kris krüg
zoom-in-whitePerbesar
Potret Wayne Gretzky. Foto: Flickr/kris krüg
ADVERTISEMENT
Dikenal sebagai 'The Great One', Wayne Gretzky menjadi pemain hoki paling berpengaruh dalam sejarah olahraga tersebut. Di samping berbagai gelar dan rekor bergengsi yang diraihnya, Gretzky juga memengaruhi teknik-teknik permainan hoki, mulai dari melaju, menghindar, sampai mencetak angka.
ADVERTISEMENT
Gretzky lahir pada 26 Januari 1961 di Brantford, Ontario. Ayahnya pernah bergabung dalam tim hoki junior di kotanya, sehingga Gretzky mendapat latihan dasar untuk teknik bermain hoki dengan sangat baik sejak usianya masih sangat muda.
Gretzky mulai bermain untuk tim profesional ketika usianya baru menginjak 17 tahun, bersama Indianapolis Racers. Saat itu, ia tercatat sebagai atlet termuda di Amerika Utara yang bermain di liga utama.
Selama delapan tahun pertama kariernya di liga nasional, Gretzky memenangkan gelar Pemain Terbaik selama delapan tahun berturut-turut. Ia pun membawa klubnya, Edmonton Oilers, menjuarai liga sebanyak 7 kali.
Pada musim 1981-1982, secara mengejutkan Gretzky berhasil mencatatkan rekor 92 gol dan 120 assist. Sebenarnya, dengan tinggi tubuh enam kaki dan berat badan di bawah 90 kilogram, kemampuan fisiknya tidak seberapa dibandingkan pemain lain. Namun, Gretzky memiliki kemampuan dan kecepatan meluncur yang begitu mengagumkan.
Wayne Gretzky dengan jersi hokinya. Foto: Flickr/Like_the_Grand_Canyon
Pada 1988, ia bermain untuk Kings Los Angeles. Lalu pada 1994, Gretzky melampaui rekor Gordie Howe untuk semua gol dalam karier liga nasional. Gretzky membubuhkan 802 gol dalam 1.117 laga selama 15 musim, sementara Gordie Howe mencetak jumlah gol yang sama dalam 1.767 pertandingan.
ADVERTISEMENT
Rekor-rekor yang pernah dicatatkan oleh Gretzky, di antaranya gol terbanyak dalam semusim (92 gol, tahun 1981-1982), assist terbanyak dalam semusim (163 assist, tahun 1985-1986), poin terbanyak dalam semusim (215 poin, tahun 1985-1986), dan permainan terbaik sepanjang tahun 1983-1984.
Sumber: Jacobs, Timothy. 2002. 100 Atlet Pengukir Tinta Emas Olah Raga. Delapratasa Publishing