Sandi Targetkan Tim Gubernur Ciptakan 40 Ribu Lapangan Pekerjaan

21 November 2017 12:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sandiaga Uno (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sandiaga Uno (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
ADVERTISEMENT
Pemerintah Provinsi DKI di bawah kepemimpinan Gubernur DKI Anies Baswedan dan Wakilnya Sandiaga Uno, akan menambah jumlah anggota Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) dari 15 menjadi 45 orang.
ADVERTISEMENT
Sandi menjelaskan TGUPP akan bertugas mengevaluasi dan mengawasi kerja pembangunan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan mempercepat upaya menciptakan lapangan kerja di Ibu Kota.
"Pembangunan seperti apa yang kita ingin percepat, pembangunan yang bisa menciptakan lapangan pekerjaan," ucap Sandi di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (21/11).
"Kita akan pastikan sesuai dengan harapan kita ini (TGUPP) menjadi 'dapur' untuk menggodok kebijakan yang satu, memberikan penekanan pada lapangan kerja baru yang berkualitas," imbuhnya.
Dengan dibentuknya TGUPP, lanjut Sandi, Pemprov DKI ke depannya menargetkan penciptaan sekitar 40 ribu lapangan kerja baru yang berkualitas per tahunnya. Sandi optimistis pembentukan TGUPP akan membantu Pemprov mencapai target tersebut.
Sejauh ini, kata Sandi, ada lebih dari 800 lapangan kerja baru yang sudah dibentuk Pemprov DKI. Dan jumlah itu ia yakini akan bisa ditingkatkan dengan adanya TGUPP.
ADVERTISEMENT
"Tadi kita bisa lihat bagaimana Pemprov DKI menciptakan 860 lebih, hampir 900 lapangan kerja baru. Ini PNS yang baru diangkat sumpahnya, berjanji untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara dan berintegritas. Jadi ini adalah tugas dari TGUPP ke depan, kebijakan kita harus selaras dengan apa yang kita lakukan," papar Sandi.
"Pemprov mungkin menciptakan 900 hari ini, tapi kita ingin dari dunia usaha 10 kali lipat, 9 ribu yang diciptakan dalam bulan-bulan ke depan. Sehingga target kita 40 ribu lapangan pekerjaan per tahun yang baru dan berkualitas bisa tersedia di DKI," imbuhnya.
Selain itu, kata Sandi, TGUPP ini juga bertanggung jawab untuk memastikan sumber daya manusia (SDM) di DKI memiliki kualitas pendidikan yang mumpuni, serta menjaga stabilitas harga pasar.
ADVERTISEMENT
"Pembangunan yang bisa menghadirkan pendidikan yang tuntas berkualitas, pembangunan yang bisa memastikan keterjangkauan dan stabilitas harga-harga pokok belanja keseharian di wilayah DKI, (untuk) mempersatukan warga," ucapnya.
Anggota dari TGUPP, kata Sandi, akan terdiri dari orang-orang dengan latar belakang bidang keahilan yang berbeda. Mereka dipastikan adalah orang-orang terpilih dan terbaik di bidangnya masing-masing.
"Kita ingin menarik the best of the best yang bisa memberikan masukan lebih baik, untuk kita menghadirkan kebijakan yang sudah lama ditunggu masyarakat. Untuk percepatan pembangunan," kata Sandi.
Namun hingga saat ini, nama-nama dari anggota tim ini belum dapat dipastikan sebab masih digodok. Menurut Sandi, pembentukan TGUPP akan selesai jika Peraturan Gubernur tentang TGUPP telah resmi diterbitkan.
ADVERTISEMENT
"Ini Pergubnya masih disiapkan nama-nama yang mau diajak untuk ikut memperkuat TGUPP, juga masih dipertimbangkan jadi prosesnya belum sampai ke nama-nama personel," ujar Sandi.