Faisal bin Qassim Al Thani, Konglomerat yang Bantu Tingkatkan Ekonomi Qatar

Konten dari Pengguna
30 November 2022 8:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Profil Orang Sukses tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Qatar. Foto: HasanZaidi/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Qatar. Foto: HasanZaidi/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Sheikh Faisal bin Qassim Al Thani adalah seorang taipan asal Qatar. Ia merupakan salah satu konglomerat besar dengan statusnya sebagai founder atau pendiri dari perusahaan holding swasta terkemuka di Qatar, Al Faisal Holding.
ADVERTISEMENT
Sheikh Faisal merupakan seorang pengusaha sukses yang memainkan peran penting dalam pengembangan sektor bisnis di Qatar. Lahir di Doha pada 1948, pria ini mengawali karier dengan mendirikan sebuah perusahaan perdagangan lokal kecil.
Al Thani kecil memiliki insting bisnis sejak usia 16 tahun, di mana ia menjual suku cadang mobil di Doha. Ia juga menjadi distributor tunggal ban Bridgestone pada 1960-an.
Dengan modal awal yang sederhana, ia mendirikan sebuah perusahaan kecil yang berfokus dalam suku cadang otomotif pada 1964. Seiring pertumbuhan dan perkembangan perusahaan tersebut, Al Faisal kini memiliki diversifikasi bisnis hingga delapan "cluster".
Adapun delapan cluster tersebut terdiri dari lebih dari 50 perusahaan di sektor Properti, Perhotelan, Perdagangan, Pendidikan, Budaya, Hiburan, Transportasi, Jasa dan Manufaktur. Al Faisal Holding juga menjadi sebuah perusahaan yang dianggap sebagai pemain terkemuka dalam mempromosikan warisan Qatar dan pemahaman internasional tentang negara tersebut.
ADVERTISEMENT
Berkat lini bisnisnya, pengaruh yang dihasilkan juga sangat besar bagi kemajuan Qatar, baik dari sisi ekonomi maupun infrastruktur. Terbukti bahwa Al Faisal Holding mampu menarik investasi asing yang cukup besar sehingga dapat menciptakan peluang karier yang besar di bidangnya.
Kini Al Faisal berfokus pada sektor perhotelan dan rekreasi lokal dan internasional. Dalam dekade terakhir, perluasan bisnis perhotelan dan rekreasi juga dimiliki sepenuhnya oleh anak perusahaan Al Faisal, Al Rayan Tourism and Investment Company (ARTIC).
ARCTIC sendiri bergerak dalam pengembangan, akuisisi, dan penyewaan real estat dengan fokus utamanya pada sektor perhotelan. Kini portofolio ARTIC terdiri dari lebih dari 25 hotel yang berlokasi di MENA, Eropa dan Amerika.
Sheikh Faisal bin Qassim Al Thani tidak hanya menjabat sebagai Ketua Al Faisal Holding, beberapa posisi lainnya antara lain Pendiri dan Ketua Aamal Company QPSC, Ketua Asosiasi Pengusaha Qatar, Pendiri dan Ketua Museum Sheikh Faisal bin Qassim Al Thani, Anggota Dewan Pembina Universitas Qatar, Anggota Dewan Pembina Business College of DePaul University - Chicago, AS, dan Anggota Dewan Pengawas American School of Doha.
ADVERTISEMENT
Dilansir Forbes, kekayaan Al Thani kini mencapai USD 1,9 miliar atau Rp 29,8 triliun per November 2022.